Achmad Noor Fatirul
Unknown Affiliation

Published : 6 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Pengembangan Media Project Based Online Learning pada Kompetensi Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) bagi Siswa SMP Tiono Setyawan; Mustaji; Achmad Noor Fatirul
Jurnal Inspirasi Pendidikan Vol 11 No 1 (2021): Januari 2021
Publisher : Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (506.921 KB) | DOI: 10.21067/jip.v11i01.5240

Abstract

This goal of the study is to produce a website-based online learning media in a Project-based Online Learning setting that is appropriate for students of SMPN 1 Mojokerto. The researcher applied the DDDE model (Decide, Design, Develop, and Evaluate) ) to develop the media. To validate the Learning media, learning material experts and media / learning design experts are involved. To trial the media, the small-scale trial was conducted by 3 peer teachers and the large-scale trial was carried out by 32 students. The test subjects were determined by purposive random sampling technique. In collecting data, the researcher adressed questionnaires to test subject. The result was collected and it was analized descriptively. The validation results from the experts were 95% and the material experts were 90% that is indicating that the media is very appropriate for learning. The results of small-scale trial was 90.8% and large-scale trial was 89.5%. This means website-based online learning media in a Project-Based Online Learning setting is appropriate for SMPN 1 Mojokerto Students.
Pengembangan Multimedia Pembelajaran pada Mata Pelajaran Pemrograman Web untuk Siswa Sekolah Menengah Kejuruan Leni Kristiana Dewi; Mustaji; Achmad Noor Fatirul
Jurnal Inspirasi Pendidikan Vol 11 No 2 (2021): Agustus 2021
Publisher : Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (643.589 KB) | DOI: 10.21067/jip.v11i2.5305

Abstract

Pemrograman Web merupakan mata pelajaran wajib bagi SMK kompetensi RPL, supaya mereka mempunyai bekal pengetahuan, ketrampilan dan keahlian yang memadai untuk diterapkan dalam dunia usaha dan industri. Namun dalam kenyataannya proses pembelajaran yang dilakukan masih komunikasi satu arah, menggunakan metode ceramah, menggunakan modul dan jobsheet. Penelitian ini bertujuan menghasilkan produk multimedia pembelajaran interaktif pemrograman web yang valid digunakan dalam mata pelajaran Pemrograman Web, dimana siswa bisa belajar secara mandiri dan tidak membosankan karena adanya interaksi melalui video pembelajaran, animasi, gambar, link materi di internet serta soal interaktif sehingga pembelajaran bisa menyenangkan. Model pengembangan Mulimedia Interaktif ini menggunakan model Lee dan Owens. Produk Multimedia Interaktif ini telah divalidasi oleh ahli materi/isi, ahli media serta telah diujikan kepada siswa dengan hasil validasi ahli isi 95,5%, validasi ahli media 92%, uji satu satu (perorangan) 95,5%, uji kelompok kecil 94,4% dan uji kelompok besar 94,5%. Berdasarkan validasi dan uji coba yang dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa Multimedia Pembelajaran Interakrif Pemrograman Web valid dan layak digunakan sebagai media dalam proses pembelajaran.
Pengembangan E-Modul Interaktif Materi Sistem Bilangan Untuk Mendukung Pembelajaran Siswa Sekolah Menengah Kejuruan Abd Rohman; Mustaji Mustaji; Achmad Noor Fatirul
Jurnal Inspirasi Pendidikan Vol 11 No 1 (2021): Januari 2021
Publisher : Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (491.301 KB) | DOI: 10.21067/jip.v11i1.5306

Abstract

Pembelajaran di era 4.0 dan di tambah lagi dengan masa pandemi covid 19 yang menyebar di dunia tidak terkecuali indonesia inovasipun di tuntut di semua bidang. Dibidang pendidikan pun diperlukan banyak inovasi yang dikembangkan oleh sekolah maupun guru dalam mengatasi adanya sistem pembelajaran jarak jauh. Tujuan E-modul interaktif ini untuk menjawab salah satu tuntutan untuk inovasi dalam model pembelajaran daring dimana siswa bisa belajar mandiri tetapi tidak menjadi jenuh karena adanya interaksi dengan pembelajar melalui video pembelajaran, link dengan materi yang ada di internet, dan soal interatif sehingga pembelajaran bisa menyenangkan. Metode dalam penelitian ini yaitu menggunakan model Dick & Carey. Dalam pengembangan e-modul interaktif menggunakan 1-9 langkah yang terdapat pada model Dick & Carey. Hasil penelitian ini menunjukan hasil yang sangat baik dimana produk dapat digunakan oleh siswa dalam mendukung pembelajaran. Selain itu produk e-modul interaktif ini mempunyai kelayakan untuk digunakan dalam pembelajaran dengan kategori sangat layak, karena sudah divalidasi oleh ahli isi, ahli media dan teman sejawat dan juga sudah di uji cobakan kepada perorangan yang melibatkan 2 siswa, kelompok kecil yang melibatkan 5 siswa, dan kelompok besar yang melibatkan 15 siswa. Hasil validasi dapat dilihat dari skor validasi ahli isi materi = 93 %, skor validasi ahli Media = 92 %, skor validasi teman sejawat = 95%, dan hasil uji coba yang dilakukan pada siswa perorangan sebesar 94%, kelompok kecil sebesar 95%, dan penilaian siswa kelompok besar sebesar 94 %. Ini berarti e-modul interaktif materi sistem bilangan sangat layak digunakan dalam mendukung pembelajaran siswa di sekolah menengah kejuruan (SMK)
PELATIHAN PERANCANGAN BLOG MENINGKATKAN KOMPETENSI GURU SMKN 5 SURABAYA DALAM PEMBELAJARAN ABAD 21 Retno Danu Rusmawati; Achmad Noor Fatirul
JPM17: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 5 No 01 (2020)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30996/jpm17.v5i01.3250

Abstract

Blog  memuat beragam informasi yang dipublikasikan  dalam jaringan  World Wide Web (Wikipedia) karena  merupakan sebuah sistem dokumen hypertext  saling mengkait satu sama lainnya dapat diakses dari jaringan internet, blog sangat diperlukan oleh Guru-guru untuk   meningkatkan kompetensinya dalam pembelajaran, hasil observasi menunjukkan bahwa tidak semua guru terampil dan memiliki blog sehingga  diperlukan  usaha bekerjasama antara PPS TEP UNIPA SURABAYA dengan lembaga sekolah guna mewujudkan pelatihan bagi guru-guru SMKN 5 Surabaya merancang blog. Metode aktivitas dengan  survey (observasi), wawancara, kesepakatan kesepahaman diadakannya pelatihan perancangan  blog untuk guru SMKN 5 Surabaya oleh Prodi Pascasarjana Teknologi Pendidikan Universitas PGRI Adi Buana Surabaya.Kata kunci: Perancangan Blog. Kompetensi Guru. Pembelajaran. Abad- 21
Problem Based Learning with ICT Based with Learning Creativity to Improve History Learning Achievement Erna Sukestini; Achmad Noor Fatirul; Hartono Hartono
Mimbar Ilmu Vol. 26 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/mi.v26i1.31486

Abstract

Proses pembelajaran yang membosankan membuat partisipasi siswa dalam kegiatan belajar di kelas kurang antusias sehingga dapat membuat prestasi belajar siswa menurun. Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh model pembelajaran berbasis masalah TIK dengan kreativitas siswa terhadap prestasi belajar sejarah. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental semu dengan desain faktorial. Sampel penelitian ini adalah XI - IPA 1, XI - IPA 2, XI - IPA 3, dan XI - IPA 5 yang masing-masing kelas terdiri dari 34 siswa dan total 170 siswa. Instrumen yang digunakan adalah tes hasil belajar berupa soal pilihan ganda dan tes kreativitas berupa soal uraian. Data pada penelitian ini dianalisis menggunakan statistik inferensial dengan Two Way Anova. Hasil penelitian ini diperoleh F-hitung = 28,908 dengan nilai signifikansi 0,000 kurang dari 0,05, diperoleh F-hitung = 4,623 dengan nilai signifikansi 0,033 lebih kecil dari 0,05, diperoleh F-hitung = 6,060 dengan a nilai signifikansi 0,015 lebih kecil dari 0,05. Dari hasil penelitian ini dapat diimplikasikan untuk meningkatkan prestasi belajar sejarah, model pembelajaran berbasis masalah dapat digunakan sebagai model alternatif untuk menciptakan lingkungan belajar yang interaktif.
Abad 21 menuntut pada para pengajar untuk menggunakan strategi pembelajaran yang berbasis masalah nyata. Project Based Learning adalah salah satu strategi pembelajaran yang dianjurkan, namun masih belum banyak proses pembelajaran yang dikemas dalam bentuk Achmad Noor Fatirul; Djoko Adi Walujo; Wawan Gunawan; Achmad Taukid; Vanantia Randi Ashari
SNHRP Vol. 5 (2023): Seminar Nasional Hasil Riset dan Pengabdian (SNHRP) Ke 5 Tahun 2023
Publisher : LPPM Universitas PGRI Adi Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abad 21 menuntut pada para pengajar untuk menggunakan strategi pembelajaran yang berbasis masalah nyata. Project Based Learning adalah salah satu strategi pembelajaran yang dianjurkan, namun masih belum banyak proses pembelajaran yang dikemas dalam bentuk proyek yang banyak melibatkan mahasiswa dalam aktivitas dalam proses pembelajaran. Tujuan penelitian ini ingin meneliti tentang Aktivitas WISE yang mengarah kepada kebiasaan mahasiswa bertanya, mencari, berkolaborasi dan berkomunikasi agar nanti mahasiswa memiliki kemampuan critis, creative, collaboration, communication (4Cs). Sejalan dengan hal tersebut strategi project based learning merupakan strategi yang mendukung aktivitas WISE. Keserasian ini juga terkait dengan gaya kognitif mahasiswa yang mempertimbangkan gaya berpikirnya, Tujuan penelitian ini untuk mencari pengaruh penggunaan strategi Project Based Learning dengan menggunakan aktivitas WISE dan Gaya Kognitif terhadap kemampuan 4Cs pada mahasiswa. Hasil pengujian hipotesis 1, mendapatkan F=7,68 dengan probabilitas=0,007<0,05, artinya kemampuan 4Cs lebih baik antara PjBL-WISE dari PjBL-tanpa WISE. Hipotesis 2, nilai F=34,21 dengan probabilitas=0,000<0,05 artinya mahasiswa yang memiliki Gaya Kognitif Filed Independence lebih baik kemampuan 4Cs dari mahasiswa yang memiliki Gaya Kognitif Filed dependence. Hipotesis 3, nilai F=0,98 dengan probabilitas=0,323>0,05 artinya tidak adanya interaksi antara strategi pembelajaran dan gaya kognitif terhadap kemampuan 4Cs.