This Author published in this journals
All Journal e-GIGI
P. S. Anindita
Universitas Sam Ratulangi

Published : 31 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 31 Documents
Search

PELEPASAN ION NIKEL DAN KROMIUM BRAKET STAINLESS STEEL YANG DIRENDAM DALAM MINUMAN BERKARBONASI Sumule, Indri; Anindita, P. S.; Waworuntu, Olivia A.
e-GiGi Vol 3, No 2 (2015): e-GiGi
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/eg.3.2.2015.10011

Abstract

Abstract: Stainless steel bracket is one of metal components which is used in oral cavity. Metal substance that is implied can be corroded if it is placed in corrosive media, like carbonated drink. The corrosion can be seen from the release of Ni and Cr ions which are harmful for our bodies. This study aimed to obtain the release of Ni and Cr from stainless steel bracket after being immersed in carbonated drink. This was an experimental laboratory study with a post test only control group design. Samples were tested with spectrometry uv-visible to determine the release of Ni and Cr ions. There were 8 brackets as samples, divided into 2 groups, each of 4 samples. Stainless steel brackets were immersed in non-carbonated drink saliva and carbonated-drink saliva for 312 minutes. The results showed a difference of Ni and Cr ion release of both groups, but the group of brackets immersed in carbonated drink showed a greater release than the other group. The release of Ni ions in the control group had an average of 1.556 ppm and in the treatment group of 2.624 ppm meanwhile the release of Cr ions in the control group had an average of 0.038 ppm and in the treatment group of 0.109 ppm.Keywords: stainless steel bracket, ion Ni and Cr, carbonated drinkAbstrak: Braket stainless steel merupakan salah satu komponen logam yang digunakan didalam rongga mulut. Bahan logam tersebut dapat mengalami korosi bila berada di media korosif seperti minuman berkarbonasi. Korosi dapat dilihat dari pelepasan ion Ni dan Cr yang bersifat merugikan bagi tubuh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah pelepasan ion Ni dan Cr dari braket stainless steel yang direndam dalam minuman berkarbonasi. Jenis penelitian ini ialah eksperimental laboratorik dengan rancangan post test only control group. Sampel dilakukan uji dengan alat spektrofotometri uv-visible untuk mengetahui pelepasan ion Ni dan Cr. Delapan buah sampel berupa larutan dibagi menjadi dua kelompok masing-masing dengan empat buah sampel. Braket stainless steel direndam dalam saliva tanpa minuman berkarbonasi dan saliva dengan minuman berkarbonasi selama 312 menit. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan pelepasan ion Ni dan Cr pada kedua kelompok. Pada kelompok yang direndam dengan minuman berkarbonasi terjadi pelepasan ion Ni dan Cr lebih besar dengan rerata pelepasan ion Ni pada kelompok kontrol 1,556 ppm dan pada kelompok perlakuan 2,624 ppm, sedangkan rerata pelepasan ion Cr pada kelompok kontrol 0,038 ppm dan pada kelompok perlakuan 0,109 ppm. Kata kunci: braket stainless steel, ion Ni dan Cr, minuman berkarbonasi
KEBUTUHAN PERAWATAN ORTODONSI BERDASARKAN INDEX OF ORTHODONTIC TREATMENT NEED PADA SISWA KELAS II DI SMP NEGERI 2 BITUNG Rumampuk, Monica A. V.; Anindita, P. S.; Mintjelungan, Christy
e-GiGi Vol 2, No 2 (2014): e-GiGi
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/eg.2.2.2014.5134

Abstract

Abstract: Orthodontic treatment need increases with the number of cases of malocclusion as one of the major problems in Indonesia and an oral health problems are sufficiently large as dental caries and periodontal disease. Orthodontic treatment need in a population is described by one measure, namely Index of Orthodontic Treatment Need (IOTN). The purpose of this study was to determine the needs of orthodontic treatment in the second-grade students of Junior High School 2 Bitung based IOTN consisting of Aesthetic Component and Dental Health Component. It was a cross sectional study of descriptive obsevational, conducted in Junior High School 2 Bitung at December 2013. It research was used the total population of the second grade students of Junior High School 2 Bitung, amounting to 460 students. The results showed, orthodontic care needs based on the AC is 304 people 77 % do not require nursing care or only mild, 74 people 19% of borderline and need care 18 4.5 really need treatment. While orthodontic treatment needs based DHC is 76% of 303 people do not require treatment or light treatment only, 63 people took care borderline 16%, 7.6% and 30 people really need treatment. Orthodontic treatment need by Index of Orthodontic Treatment Needs in second grade at Junior High School 2 Bitung mostly do not require or need minor maintenance in AC 77% and DHC 76%.Keywords: treatment need, IOTN, Student junior High School.  Abstrak: Kebutuhan perawatan ortodonsi meningkat seiring bertambahnya jumlah kasus maloklusi sebagai salah satu permasalahan utama di Indonesia dan merupakan masalah kesehatan gigi dan mulut yang cukup besar setelah karies gigi dan penyakit periodontal. Kebutuhan perawatan ortodonsi pada suatu populasi digambarkan dengan salah satu alat ukur yaitu Index of Orthodontic Treatment Need (IOTN). Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui kebutuhan perawatan ortodonsi pada siswa-siswi kelas II SMP Negeri 2 Bitung berdasarkan IOTN yang terdiri dari Aesthetic Component (AC) dan Dental Health Component (DHC). Penelitian ini merupakan suatu penelitian Cross sectional yang bersifat deskriptif observasional, yang dilakukan di SMP Negeri 2 Bitung pada bulan Desember 2013. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik total populasi pada siswa-siswi kelas II di SMP Negeri 2 Bitung yang berjumlah 460 orang. Hasil penelitian didapatkan, kebutuhan perawatan ortodonsi berdasarkan AC yaitu 304 orang 77 % tidak membutuhkan perawatan atau hanya perawatan ringan, 74 orang 18,7% butuh perawatan borderline dan 18 orang 4,5 sangat butuh perawatan. Sedangkan kebutuhan perawatan ortodonsi berdasarkan DHC yaitu 303 orang 76,5% tidak membutuhkan perawatan atau hanya perawatan ringan, 63 orang 15,9% butuh perawatan borderline, dan 30 orang 7,6% sangat butuh perawatan. Kebutuhan perawatan ortodonsi berdasarkan IOTN pada siswa kelas II di SMP Negeri 2 Bitung sebagian besar tidak membutuhkan atau butuh perawatan ringan pada AC 77% dan DHC 76%. Kata kunci: Kebutuhan Perawatani, IOTN, Siswa SMP.
UJI PELEPASAN LOGAM KROMIUM (Cr) DAN NIKEL (Ni) BEBERAPA MEREK BRAKET STAINLESS STEEL DALAM CAIRAN SALIVA ARTIFISIAL Siwy, Chealsea J.; Tendean, Lydia E. N.; Anindita, P. S.
e-GiGi Vol 3, No 2 (2015): e-GiGi
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/eg.3.2.2015.9637

Abstract

Abstract: Stainless steel bracket, a popular fixed orthodontic appliance containing chromium and nickel, is used most frequently in fixed orthodontic treatment. Stainless steel bracket interacts with oral cavity environment and causes metal corrosion process. The released chromium and nickel due to the corrosion process can get into the body and cause hypersensitivity reactions. This study aimed to determine the release of chromium and nickel from stainless steel bracket in artificial saliva. This was an experimental laboratory study with a quasy experimental and nonequivalent control group design. Samples were analyzed by using spectrophotometry ultraviolet visible (UV-Vis) to determine the releasing of chromium and nickel. There were 4 kinds of stainless steel bracket immersed and stored in artifisial saliva at 37oC for 30 days. The result showed that each sample varied in the release of chromium and nickel from stainless steel brackets in the artificial saliva. Sample A had 0.025 ppm chromium and 0.689 ppm nickel; sample B had 0.002 ppm chromium and 1.012 ppm nickel; sample C had 0.008 ppm chromium and 1.130 ppm nickel; and sample D had 0.027 ppm chromium and 1.176 ppm nickel. The release of nickel of each sample was higher than of chromium. There was no specific pattern of the release of chromium and nickel due to the different composition of stainless steel brackets which depend on the manufacturers.Keywords: stainless steel bracket, chromium, nickel, spectrophotometry UV-Vis, artificial salivaAbstrak: Braket stainless steel sering digunakan dalam perawatan ortodonti cekat yang umumnya mengandung kromium dan nikel. Braket stainless steel akan berinteraksi dengan lingkungan dalam rongga mulut sehingga menyebabkan proses korosi. Pada proses korosi terjadi pelepasan logam kromium dan nikel yang dapat masuk ke dalam tubuh dan dapat mengakibatkan reaksi hipersensitivitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya logam kromium dan nikel yang terlepas dari braket stainless steel dalam cairan saliva artifisial. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental laboratorik dengan jenis penelitian pra eksperimental serta desain penelitian nonequivalent control group design. Sampel diuji menggunakan spektrofotometri UV-Vis untuk mengetahui pelepasan logam kromium dan nikel. Sampel terdiri dari 4 macam merek braket direndam dalam larutan saliva artifisial selama 30 hari pada suhu 37oC. Data hasil penelitian diolah menggunakan komputerisasi. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pelepasan logam kromium dan nikel dalam saliva artifisial yang bervariasi di tiap sampel. Sampel A memiliki pelepasan kromium 0,025 ppm dan nikel 0,689 ppm; sampel B memiliki pelepasan kromium 0,002 ppm dan nikel 1,012 ppm; sampel C memiliki pelepasan kromium 0,008 ppm dan nikel 1,130 ppm; dan sampel D memiliki pelepasan kromium 0,027 ppm dan nikel 1,176 ppm. Pelepasan nikel pada tiap sampel lebih tinggi dibandingkan dengan pelepasan kromium. Hasil penelitian tidak menunjukan pola tertentu, hal ini dapat disebabkan karena komposisi yang berbeda-beda dari braket stainless steel tergantung ketentuan masing-masing pabrik pembuatnya.Kata kunci: braket stainless steel, kromium dan nikel, spektrofotometri UV-Vis, saliva artifisial
GAMBARAN ORAL HABIT PADA MURID SD KATOLIK II St. ANTONIUS PALU Septuaginta, Aves A.; Kepel, Billy J.; Anindita, P. S.
e-GiGi Vol 1, No 1 (2013): e-GiGi
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/eg.1.1.2013.1925

Abstract

Abstract: The habit is a repeated pattern of behavior. Habits that occur in the oral cavity is also known as oral habit and naturally occur in less than six years of age. Oral habits might happen to more than six years of age that can lead to abnormalities in the structure of dento-facial. Persistent oral habits may be due to dysfunction and psychological disorders. Attention is needed to prevent oral habit continued. The purpose of this study was to obtain an overview of oral habits at a Catholic Elementary School II St. Anthony Palu students. This type of research used is descriptive study and sampling conducted by the proportional approach of simple random sampling. Data on oral description habit obtained by filling out the questionnaire by the parents / guardians of students. The number of samples in this study are 137 students. The results find that 52 students (38%) had oral habit. Distribution of the types of oral habits shows that four students (7,7%) have thumb sucking habit, 21 students (40,4%) have nail biting habit, 10 students (19,2%) have lip sucking habit, 14 students (27%) have tongue thrusting habit, and 21 students (40,4%) have mouth breathing habit. Boys students have oral habits more than the girl students. An eight-year age group has the most oral habits. Government health agencies in this regard would be able to carry out socialization practices especially regarding oral habits that can affect dento-facial structures. Key word: Oral habits.   Abstrak: Kebiasaan merupakan suatu pola perilaku yang diulangi. Kebiasaan dapat terjadi didalam rongga mulut yang disebut juga sebagai oral habit dan wajar terjadi pada usia kurang dari enam tahun. Oral habit dapat berlanjut pada usia lebih dari enam tahun yang dapat menyebabkan kelainan pada struktur dento-fasial. Oral habit yang berlanjut tersebut dapat dikarenakan adanya kelainan fungsi tubuh dan gangguan psikologis. Perhatian sangat dibutuhkan untuk mencegah timbulnya oral habit yang berlanjut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran oral habit pada murid SD Katolik II St. Antonius Palu. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian deskriptif dan pengambilan sampel dilakukan dengan metode proportional simple random sampling. Pengambilan data mengenai gambaran oral habit didapat dengan cara pengisian kuesioner oleh orang tua/wali murid. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 137 murid. Hasil penelitian mendapati bahwa 52 murid (38%) memiliki oral habit. Distribusi jenis-jenis oral habit menunjukkan bahwa empat murid (7,7%) murid memiliki kebiasaan menghisap ibu jari, 21 murid (40,4%) memiliki kebiasaan menggigit kuku, 10 murid (19,2%) memiliki kebiasaan menghisap bibir, 14 murid (27%) memiliki kebiasaan mendorong lidah, dan 21 murid (40,4%) memiliki kebiasaan bernafas melalui mulut. Murid-murid yang berjenis kelamin laki-laki memiliki oral habit lebih banyak dibandingkan dengan murid-murid yang berjenis kelamin perempuan. Kelompok usia delapan tahun merupakan yang paling banyak memiliki oral habit. Pemerintah dalam hal ini instansi kesehatan kiranya dapat melaksanakan sosialisasi mengenai kebiasaan-kebiasaan khususnya oral habit yang dapat mempengaruhi struktur dento-fasial. Kata kunci: oral habit.
PENGARUH MENGONSUMSI NANAS (ANANAS COMOSUS) TERHADAP LAJU ALIRAN SALIVA PADA LANSIA PENDERITA XEROSTOMIA Lewapadang, Wanda; Tendean, Lydia E. N.; Anindita, P. S.
e-GiGi Vol 3, No 2 (2015): e-GiGi
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/eg.3.2.2015.9837

Abstract

Abstract: Due to the improve,ment of quality of life, the number of elderly in Indonesia increases. In elderly, the organ function will decrease (degeneration of tissues and organs) either due to natural factors or diseases. One of the complaints associated to organ degeneration is dry mouth (xerostomia). Citric acid stimulation can increase salivary flow. High citric acid content is found in pineapple. This was a quasi-experimental study with a pretest posttest control group design. This study aimed to determine the effects of eating pineapple to the salivary flow in elderly patients with xerostomia in Panti Werdha Senja Cerah and Panti Werdha Damai Manado (nursing homes). There were 24 samples divided into two groups (experimental and control) obtained by using total sampling. The results showed that eating pineapple affected the salivary flow in elderly patients with xerostomia with a significant P value < 0.05.Keywords: xerostomia, salivary flow rate, pineapple fruitAbstrak: Seiring meningkatnya derajat kesehatan dan kesejahteraan penduduk, maka usia lanjut di Indonesia semakin bertambah. Semakin bertambahnya usia, fungsi organ tubuh akan semakin menurun (degenerasi organ) baik karena faktor alamiah maupun karena penyakit, salah satu hal yang terkait dengan degenerasi organ yaitu keluhan mulut kering (Xerostomia). Stimulasi asam sitrat merupakan salah satu cara untuk meningkatkan laju aliran saliva. Kandungan asam sitrat yang tinggi terdapat dalam buah nanas. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental semu dengan rancangan pretest posttest control group design. Tujuan penelitian ini untuk melihat pengaruh mengonsumsi nanas terhadap laju aliran saliva pada lansia penderita xerostomia di Panti Werdha Senja Cerah dan Panti Werdha Damai Manado. Jumlah sampel yang diperoleh yaitu 24 orang, dibagi menjadi dua kelompok (ekperimental dan kontrol). Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu total sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh mengonsumsi nanas terhadap laju aliran saliva pada lansia penderita Xerostomia dengan nilai signifikansi p>0,05.Kata kunci: xerostomia, laju aliran saliva, buah nanas
JUMLAH ION KROMIUM (Cr) DAN NIKEL (Ni) KAWAT ORTODONTIK STAINLESS STEEL YANG TERLEPAS DALAM PERENDAMAN SALIVA Jura, Ciendy O.; Tendean, Lydia E. N.; Anindita, P. S.
e-GiGi Vol 3, No 2 (2015): e-GiGi
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/eg.3.2.2015.10577

Abstract

Abstract: Orthodontic stainless steel wire is one of the instrument components oftenly used in orthodontic treatment and may persist in the oral cavity for a long period of time. Orthodontic stainless steelwire in the oral cavity can be corrosive in the presence of Cr and Ni ion release which can be harmful to the human body and the stainless steel wire itself. This study aimed to determine the amount of Cr and Ni ions released from the stainless steel orthodontic wire that was immersed in artificial saliva. This was an experimental laboratory study with a posttest only control group design. Samples were analyzed by using a UV-Vis spectrophotometry to determine the released Cr and Ni ions in the saliva. Samples consisted of 4 brands of orthodontic stainless steel wires immersed in artificial saliva for 30 days with a temperature of 370C. Data were analyzed by using a computer program. The results showed that the release of Cr ions in samples A, B, C, and D respectively were: 0.302 ppm, 0.331ppm, 0,311 ppm, and 0.483 ppm meanwhile of Ni ions were 1.930 ppm, 1.778 ppm, 1.654 ppm, and 1.391ppm. Conclusion: The release of Cr and Ni ions varied in each sample of orthodontic stainless steel wire .Keywords: orthodontic stainless steel, Cr, Ni, artificial saliva, UV-Vis spectrophotometryAbstrak: Kawat ortodontik stainless steel merupakan salah satu komponen alat yang sering digunakan dalam perawatan ortodontik dan dapat bertahan dalam rongga mulut untuk jangka waktu yang lama. Kawat ortodontik stainless steel yang berada di dalam rongga mulut dapat mengalami korosi dengan adanya pelepasan ion Cr dan Ni yang bersifat merugikan bagi tubuh manusia dan kawat ortodontik itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya jumlah pelepasan ion Cr dan Ni dari kawat ortodontik stainless steel yang direndam dalam saliva buatan. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental laboratorium dengan rancangan posttest only control group. Sampel diuji dengan menggunakan spektrofotometri UV-Vis untuk mengetahui pelepasan ion Cr dan Ni dalam saliva. Sampel terdiri dari 4 merek kawat ortodontik stainless steel direndam dalam saliva buatan selama 30 hari dengan suhu 370C. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan program komputer. Hasil penelitian menunjukkan pelepasan ion Cr pada sampel A, B, C, dan D berturut-turut 0,302 ppm; 0,331 ppm; 0,311 ppm; dan 0,483 ppm sedangkan pelepasan ion Ni 1,930 ppm; 1,778 ppm; 1,654 ppm; dan 1,391 ppm. Simpulan: Pelepasan ion Cr dan Ni bervariasi dari masing-masing sampel kawat ortodontik stainless steel.Kata kunci : Kawat ortodontik stainless steel, Cr, Ni, saliva buatan, spektrofotometri UV-Vis
GAMBARAN MALOKLUSI DENGAN MENGGUNAKAN HMAR PADA PASIEN DI RUMAH SAKIT GIGI DAN MULUT UNIVERSITAS SAM RATULANGI MANADO Laguhi, Vigni Astria; Anindita, P. S.; Gunawan, Paulina N.
e-GiGi Vol 2, No 2 (2014): e-GiGi
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/eg.2.2.2014.5829

Abstract

Abstract: Malocclusions is a form of occlusions that deviates from the standard form which is accepted as a normal form and in Indonesia, the prevelence is still high enough. One of the ways to identify and assess the severity of malocclusions is using the Handicapping Malocclusion Assessment Record Index (HMAR). This study aims to describe the malocclusions patients of  RSGM Unsrat using the HMAR index. This is a descriptive study conducted at the RSGM Unsrat Manado. Research subjects which totaled 34 patient study models. Malocclusions assessment obtained by examination of the study sample according to HMAR index include the tooth defect in one jaw, the second jaw teeth abnormalities relationship in a state of occlusions, and dentofasial defect. Result of research on the teeth in one jaw irregularities showed the highest percentage of tooth loss. Abnormal jaw relations in a state of second gear in the region of the anterior occlusion showed the highest percentage in the form of excessive biting distance and in the posterior region of highest form of canines more distally. Dentofacial abnormalities showed the highest percentage in the form of palatal bite. Research malocclusions severity based on HMAR index showed the highest percentage of severe malocclusions are in need of care.Keywords: Malocclusions, Handicapping Malocclusion Assessment Record Index  Abstrak: Maloklusi adalah suatu bentuk oklusi yang menyimpang dari bentuk standar yang diterima sebagai bentuk normal dan di Indonesia prevalensinya masih cukup tinggi. Salah satu cara mengidentifikasi maloklusi dan menilai keparahan maloklusi  tersebut menggunakan Indeks Handiccaping Assessment Record (HMAR). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran maloklusi pasien RSGM Unsrat menggunakan Indeks HMAR. Penelitian ini bersifat deskriptif dan dilakukan di RSGM Unsrat Manado. Subjek penelitian berjumlah 34 model studi  pasien. Penilaian maloklusi diperoleh dengan pemeriksaan pada sampel penelitian berdasarkan indeks HMAR  meliputi penyimpangan gigi dalam satu rahang, kelainan hubungan gigi kedua rahang dalam keadaan oklusi, dan kelainan dentofasial. Hasil penelitian pada penyimpangan gigi dalam satu rahang menunjukkan persentase tertinggi pada kehilangan gigi. Kelainan hubungan gigi kedua rahang dalam keadaan oklusi menunjukkan di regio anterior persentase tertinggi berupa jarak gigit berlebih  dan diregio posterior tertinggi berupa gigi kaninus lebih ke distal. Kelainan dentofasial menunjukkan persentase tertinggi berupa palatal bite. Hasil penelitian tingkat keparahan maloklusi berdasarkan indeks HMAR menunjukkan persentase tertinggi pada maloklusi berat sangat memerlukan perawatan. Kata kunci: Maloklusi, Indeks Handicapping Malocclusion Assessment Record
Kebutuhan perawatan ortodonsi berdasarkan index of orthodontic treatment need pada siswa usia 12-13 tahun di SMP Negeri 1 Wori Kolonio, Fanessa E.; Anindita, P. S.; Mintjelungan, Christy N.
e-GiGi Vol 4, No 2 (2016): e-GiGi
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/eg.4.2.2016.14164

Abstract

Abstract: Malocclusion is a form of occlusal disorders caused by irregular teeth growthas well as sizes and position of teeth. Malocclusion could create some disturbances in both physical and mental health of a person including problems in oral function, mastication, highly risk of trauma, periodontal diseases, and caries. Esthetically, malocclusion could affect a person’s appearances and psychological development especially in adolescent. Orthodontic treatment is performed to fix the malocclusion that could affect one’s oral health. The needs of orthodontic treatment itself can be leveled by using Index of Orthodontic Treatment Need (IOTN). This study was aimed to obtain the needs of orthodontic treatment based on IOTN among students aged 12-13 years old at SMPN 1 Wori. This was an observational descriptive study with a cross sectional design. There were 30 respondents obtained by using purposive sampling technique. The need of treatment was leveled by using IOTN consisted of two components: aesthetic component (AC) and dental health component (DHC). The needs of orthodontic treatment measured with AC, 27 person (90%) were as follows: no need or little need for treatment in 27 students (90%); borderline need in 2 students (6.7%); and treatment required in 1 student (3.3%). The needs of orthodontic treatment based on DHC were as follows: no need or little need for treatment in 18 students (60%); borderline need in 8 students (26.7%); and treatment required in 4 students (13.3%).Keywords: malocclusion, needs of orthodontic treatment, IOTN. Abstrak: Maloklusi merupakan penyimpangan oklusi akibat tidak teraturnya pertumbuhan, posisi, serta ukuran gigi. Maloklusi dapat menyebabkan gangguan kesehatan fisik dan psikis, antara lain dapat mengganggu fungsi oral, mastikasi, berisiko tinggi terhadap trauma, penyakit periodontal, dan karies. Maloklusi secara estetis juga dapat memengaruhi penampilan wajah seseorang dan perkembangan psikologis terutama pada remaja. Perawatan ortodonsi ditujukan untuk memperbaiki maloklusi yang dapat memengaruhi kesehatan gigi dan rongga mulut. Perawatan ortodonsi yang tepat dapat dilihat dari tingkat kebutuhan perawatan ortodonsi yang diukur dengan Index of Orthodontic Treatment Need (IOTN). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebutuhan perawatan ortodonsi berdasarkan IOTN pada siswa berusia 12 - 13 tahun di SMP N 1 Wori. Jenis penelitian ialah deskriptif observasional dengan desain potong lintang. Subjek penelitian berjumlah 30 siswa diperoleh dengan teknik purposive sampling. Kebutuhan perawatan ortodonsi menggunakan Index of Orthodontic Treatment Need (IOTN) dengan dua komponen, yaitu Aesthetic Component (AC) dan Dental Health Component (DHC). Kebutuhan perawatan ortodonsi berdasarkan AC yaitu: 27 orang (90%) tidak atau butuh perawatan ringan; 2 orang (6,7%) perawatan borderline; dan 1 orang (3,3%) sangat butuh perawatan. Kebutuhan perawatan ortodonsi berdasarkan DHC yaitu: 18 orang (60%) tidak atau butuh perawatan ringan; 8 orang (26,7%) perawatan borderline, dan 4 orang (13,3%) sangat butuh perawatan. Kata kunci: maloklusi, kebutuhan perawatan, IOTN
UJI KEKERASAN RESIN KOMPOSIT AKTIVASI SINAR DENGAN BERBAGAI JARAK PENYINARAN Allorerung, Jimmy; Anindita, P. S.; Gunawan, Paulina N.
e-GiGi Vol 3, No 2 (2015): e-GiGi
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/eg.3.2.2015.10010

Abstract

Abstract: Composite resin is a dental material which is used to fix the caries teeth because it have good esthetic and hardness. Visible light cured (VLC) composite resin hac better polymerization than chemical reaction composite resin. However, it does not have any abutment, therefore, the distance between light source and the composite surface is mostly ignored by the operator. Lightning process is very important to obtained good polymerization, so that the composite has enough hardness to hold back human masticate pressure. Composite which does not have enough hardness will be easily cracked. This study aimed to find out the correct distance of polymerization so that the composite resin has enough hardness to hold back human masticate pressure. This study used a post-test only design group and was conducted at the Laboratory of Metalurgy University of Sam Ratulangi. There were 27 samples of nanohybrid composite resin obtained by using a purposive sampling method. The measurement used was the Vickers method and micro Vickers hardness tester. The results showed that the group that had the highest hardness value was the first group with a lightning distance of 0 mm or light source touching composite resin surface, the value of hardness was 841.49 N/mm2. This value step by step decreased because the lightning distance increased, so that the lowest hardness value is 290,95 N/mm2 which on ninth group. Conclusion: The lightning distance of nanohybrid composite resin which could hold back the maximum human masticate pressure was on distance 0-6 mm.Keyword : distance of lightning, nanohybrid composite resin, hardness value.Abstrak: Resin komposit merupakan bahan tumpatan yang sering digunakan dalam kedokteran gigi karena memiliki nilai estetis serta kekerasan yang baik. Resin komposit aktivasi sinar berpolimerisasi lebih baik daripada resin komposit aktivasi kimia, tetapi alat visible light cured (VLC) yang digunakan tidak memiliki dudukan sehingga jarak antara sumber sinar dengan permukaan komposit saat penyinaran sering diabaikan. Proses penyinaran sangat penting agar terjadi polimerisasi yang baik sehingga komposit memiliki kekerasan yang cukup untuk menahan tekanan kunyah manusia. Kekerasan yang tidak cukup dapat menyebabkan komposit mengalami cracking atau pecahnya tumpatan didalam mulut. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui jarak penyinaran yang tepat agar resin komposit memiliki kekerasan yang cukup untuk menahan tekanan kunyah manusia. Metode penelitian yang digunakan adalah metode post-test only design group yang diukur pada resin komposit jenis nanohibrid dan dilakukan di Laboratorium Metalurgi Jurusan Teknik Mesin Universitas Sam Ratulangi, dengan sampel sebanyak 27 sampel. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling dan pengukuran kekerasan komposit menggunakan metode Vickers dan alat micro vickers hardness tester. Hasil penelitian menunjukan bahwa kelompok yang memiliki nilai kekerasan tertinggi terdapat pada kelompok pertama dengan jarak penyinaran 0 mm atau sumber sinar menyentuh permukaan komposit dengan nilai kekerasan 841,49 N/mm2. Nilai kekerasan ini secara bertahap menurun seiring dengan bertambah jauh jarak penyinaran, sehingga nilai kekerasan paling rendah terdapat pada kelompok penyinaran 8 mm yaitu 230,95 N/mm2. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu jarak penyinaran terhadap resin komposit jenis nanohibrid sehingga resin komposit memiliki kekerasan yang cukup untuk menahan tekanan kunyah maksimal manusia berkisar pada jarak 0-6 mm.Kata kunci : jarak penyinaran, resin komposit nanohibrid, nilai kekerasan
PREVALENSI GIGI IMPAKSI MOLAR TIGA PARTIAL ERUPTED PADA MASYARAKAT DESA TOTABUAN Sahetapy, Delsy T.; Anindita, P. S.; Hutagalung, Bernat S. P.
e-GiGi Vol 3, No 2 (2015): e-GiGi
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/eg.3.2.2015.10810

Abstract

Abstract: Dental tooth impaction is a state of latent or not erupted or partly erupted after a normal eruption time. The impact of impacted teeth, namely the absence of pain, inflammation, and cysts but the prevalence of impacted teeth in several countries including in Indonesia is quite high. Some areas in Indonesia yet has particularly impacted teeth, especially data on partial erupted. This study aims to determine the prevalence of impacted teeth partially erupted on Totabuan Village community. This research is a descriptive cross sectional study. The study population is villagers Totabuan, the study sample as many as 37 people are 13 men and 24 women aged 24-60 years. Results of studies have impacted teeth partially erupted third molars most women (60%), and more common in the age of 24-35 years (62%). Partially erupted tooth impaction occurs most often in the lower jaw (53%) with most gear position on mesioangular (48.4%).Keywords: dental impaction, partial erupted.Abstrak: Gigi impaksi merupakan suatua keadaan gigi terpendam atau tidak erupsi baik sebagian maupun seluruhnya setelah melewati waktu erupsi normal. Dampak dari gigi impaksi yaitu adanya rasa sakit, inflamasi, serta kista akan tetapi prevalensi gigi impaksi di beberapa negara termasuk di Indonesia cukup tinggi. Beberapa daerah di Indonesia belum meiliki data mengenai gigi impaksi khususnya partial erupted. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prevalensi gigi impaksi partial erupted pada masyarakat Desa Totabuan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan rancangan cross sectional study. Populasi penelitian yaitu masyarakat Desa Totabuan, dengan sampel penelitian sebanyak 37 orang yaitu 13 orang laki-laki dan 24 orang perempuan dengan usia 24-60 tahun. Hasil penelitian ditemukan adanya gigi impaksi molar tiga partial erupted paling banyak pada perempuan (60%), dan banyak ditemukan pada usia 24-35 tahun (62%). Gigi impaksi partial erupted paling sering terjadi pada rahang bawah (53%) dengan posisi gigi paling banyak pada mesioangular (48,4%). Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa gigi impaksi molar tiga partial erupted yang paling banyak ditemukan pada perempuan, dan banyak ditemukan pada usia yaitu 24-35 tahun. Gigi impaksi molar tiga partial erupted paling banyak ditemukan pada rahang bawah, dengan posisi gigi paling banyak pada mesioangular.Kata kunci: gigi impaksi, partial erupted.