Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Jurnal Karya Abdi Masyarakat

Pelatihan Kewirausahaan Melalui Usaha Kue Dengan Bahan Dasar Ubi Kayu Dahmiri Dahmiri; Yuliusman Yuliusman; Muhammad Amin; Musyayaddah Musyayaddah; Arsyadt Arsyadt
Jurnal Karya Abdi Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2019): Volume 3, Nomor 2, Desember 2019
Publisher : LPPM Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (139.84 KB) | DOI: 10.22437/jkam.v3i2.8474

Abstract

Pegabdian pada masyarakat ini bertujuan untuk membangkitkan minat para pemuda di Kecamatan Pelawan Kabupaten Sarolangun dalam berwirausahadan memberi penyuluhan terhadap kurangnya kemampuan.Pengabdian ini hanya memfokuskan mengenai Peningkatan pengetahuan tentang kewirausahaan, peningkatan pengetahuan tentang berkelompok yang baik, peningkatan keterampilan objek dalam membuat produk, Peningkatan kemampuan mengelola usaha dalam situasi persaingan yang mendekati situasi bisnis nyata yang dinamis dan peningkatan kemampuan mengelola usaha sebenarnya dalam situasi persaingan yang nyata yang dinamis. Metode pengabdian yang akandigunakan adalah ceramah, diskusi, audio visual, simulasi dan praktik. Kegiatan yang dilakukan adalah melakukan penyuluhan kewirausahaan dan praktik membuat produk berupa kue dangan bahan dasar ubi kayu terhadap pemuda di Kecamatan Pelawan Kabupaten Sarolangun.Hasil Kegiatan penyuluhan dan pelatihan menumbuhkan budaya wirausaha anggota Karang Taruna dan mendapatkan respon yang positif dari para peserta, yang terdiri dari para anggota dan pengurus Karang Taruna di Kecamatan Pelawan Kabupaten Sarolangun.Hal ini ditunjukkan dari antusiasnya peserta mengikuti kegiatan ini dari awal sampai berakhirnya kegiatan ini, juga dari semangatnya peserta mengikuti kegiatan secara aktif.
Peningkatan Mutu Produktivitas Aneka olahan Nanas Pada UMKM Nanas di Desa Tangkit Baru: Strategi Penanggulangan Karhutla Yuliusman Yuliusman; Dedy Setiawan; Husni Hasbullah; Lucky Enggrani Fitri
Jurnal Karya Abdi Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2019): Volume 3, Nomor 2, Desember 2019
Publisher : LPPM Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (311.899 KB) | DOI: 10.22437/jkam.v3i2.8499

Abstract

Sasaran pengabdian ini, adalah Usaha Mikro Kecil Menenggah (UMKM) di Desa Tangkit Baru yang mana pada saat ini memiliki permasalahan dalam hal pemasaran khususnya kesulitan dalam pemasaran produk olahan Nanas. Pengabdian ini, berupaya untuk memberikan pelatihan dalam hal pemasaran dan membuatkan media pemasaran berbasis web atau yang dikenal dengan E-Commerce untuk Mitra. Tujuan dengan adanya pengabdian ini, diharapkan bisa memperkenalkan produk-produk olahan nanas mereka lebih luas lagi melalui web dan dapat meningkatkan Omzet UMKM mitra.Peningkatan omzet ini diharapkan dapat menjadi magnet bagi masyarakatdi desa Tangkit Baru untukdapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat di desa tersebut serta dapat mengubah kebiasaan petani di desa tersebut untuk menjadikan hasil pertaniaan mereka menjadi produk olahan dan juga diharapkan dengan kegiatan ini, akan mengubah kebiasaan petani di sana agar kedepannya menjual hasil perkebunan nanas dalam bentuk produk olahan sehingga dengan perubahan ini, tidak ada lagi petani yang ada disana membuka lahan yang baru yang bisa berdampak pada kebakaran lahan dan Hutan.
Perencanaan Dan Pengelolaan Keuangan Bumdes Desa Mendalo Darat, Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi Mukhzarudfa Mukhzarudfa; Wirmie Eka Putra; Afrizal Afrizal; Susfayetti Susfayetti; Yuliusman Yuliusman
Jurnal Karya Abdi Masyarakat Vol. 4 No. 3 (2020): Volume 4, Nomor 3, Desember 2020
Publisher : LPPM Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (49.65 KB) | DOI: 10.22437/jkam.v4i3.11565

Abstract

Pembangunan dan perkembangan BumDes menunjukkan bahwa masalah perencanaan dan pengelolaan keuangan, disamping masalah-masalah produksi, pemasaran dan kepegawaian merupakan masalah senteral Bumdes dalam usaha mencapai tujuan Bumdes. Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Kabupatn Muara Jambi telah mencapai 149 unit, berarti sudah 149 desa yang membentuk BumDes, dan jumlah BumDes yang aktif sudah berada di 50 desa. Desa Mendalo Darat, Kabupaten Muaro Jambi udah memiliki Bumdes sejak tahun 2015 yang diberinama BUMDes Mendalo Jaya. Kegiatan yang dilakukan oleh BumDes Mendalo Jaya dalam tahun 2020 ini adalah kegiatan dalam bentuk jasa, yang meliputi: jasa pembayaran rekening listrik, telepon/speedy, angsuran motor/mobil, TV, PDAM, BPJS dan ATK. Masih terbatasnya kegiatan BumDes, dikarenakan masih terbatasnya investor yang mau melakukan investasi dan sumberdaya yang profesional dalam mengelola BumDes. Dari berbagai kegiatan yang sudah dilakukan BUMDes belum membuat atau menyusun perencanaan ataupun penganggaran. Kegiatan masih bersifat insidentil. Hasil dari kegiatan pengabdian yang telah dilakukan, diharapkan bagi aparatur pengelola BUMDes khususnya, memilki pengetahuan yang lebih baik dalam menyusun perencanaan dan pengelolaan keuangan BumDes.Secara spesifik luaran dari kegiatan pengabdian ini adalah: (1) Meningkatnya pengetahuan aparat BUMDes dalam membuat, menysusn perencanaan dan pengelolaan keuangan, sehingga dapat meningkatkan kinerja BUMDes. (2) Aparat BUMDes dapat menyusun rencana penjualan, rencana produksi, rencana biaya, baik itu rencana biaya produksi, rencana biaya bahan baku, tenaga kerja dan lain. Perencana kas, perencanaan piutang. (3) Dapat disusun laporan keuangan BumDes yang sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh pemerintah.
Penerapan Iptek Bagi Peningkatan Kapasitas Dan Kualitas Guru Tk Di Desa Nyogan Melalui Sistem Pembelajaran Berbasis Multimedia Wirmie Eka Putra; Dedy Setiawan; Yuliusman Yuliusman; Lucky Enggraini Fitri
Jurnal Karya Abdi Masyarakat Vol. 4 No. 3 (2020): Volume 4, Nomor 3, Desember 2020
Publisher : LPPM Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (345.2 KB) | DOI: 10.22437/jkam.v4i3.11569

Abstract

Sistem pembelajaran pada anak-anak memiliki system pembelajaran yang berbeda. System pembelajarannya bersifat auditori, visual maupun kinestik. Namun pada umumnya anak lebih tertarik belajar mengunakan metode dengan mengunakan multimedia sebagai medianya dikarenakan dengan cara ini lebih mudah bagi mereka untuk cepat memahami serta menarik bagi mereka. Namun pada kenyataanya saat ini masih banyak pendidik masih menggunakan cara-cara lama yaitu mengunakan metode konvensional. Pada saat ini sudah menjadi sebuah tuntutan jika semua sekolah tak terkecuali TK yang menjadi tempat kegiatan pengabdian ini, untuk bisa menggunakan dan memanfaatkan komputer, dalam media pembelajarannya. Dengan semakin meningkatnya jumlah siswanya setiap tahunnya disekolah mitra dan bagi meningkatnya nilai status akreditasinya, perlu adanya perubahan sistem pembelajaran berbasis teknologi di sekolah Mitra tersebut, agar juga kualitas sekolah Mitra berbeda dengan TK-TK lain yang ada di kec. Mestong Kab. Muaro Jambi. Berdasarkan survey dan Hasil studi pendahuluan, ditemukan ada beberapa permasalahan di sekolah mitra, yaitu: Masih Banyak Guru-guru di sekolah mitra belum begitu mengerti dalam pengunaan Komputer khususnya aplikasi-aplikasi Multimedia untuk pendukung dalam pelaksanaan pembelajaran di sekolah TK Mitra, Sekolah Mitra pada saat ini belum memiliki infrastruktur TIK yang baik yaitu media pembelajaran di ruangan kelas seperti Infocus dan Komputer Laptop, Sekolah Mitra saat ini belum memiliki software-software multimedia untuk anak didiknya. Berdasarkan permasalahan yang dihadapi sekolah mitra tersebut yaitu TK Cahaya Bangsa Desa Nyogan. Kegiatan pengabdian IPTEK yang akan diberikan adalah 1) Penyuluhan tentang TIK sebagai sarana pembelajaran bagi guru di sekolah mitra, 2) Memberikan bantuan laptop dan infocus sebagai media pendukung pembelajaran, 3) Memberikan aplikasi multimedia untuk sekolah mitra. Tujuan Kegiatan ini dilakukan untuk: meningkatkan kemampuan guru-guru sekolah dan memudahkan guru mengajarkan anak didiknya di sekolah, dan dapat meningkatakan kualitas pembelajaran sekolah mitra ini. Kegiatan pengabdian ini diberikan dalam bentuk pelatihan. Metode yang digunakan adalah: ceramah, tanya jawab, sharing ide, praktik/latihan mengenai cara mengimplementasikan dan memelihara aplikasi multimedia tersebut. Lokasi kegiatan pengabdian diselenggarakan di Sekolah TK Cahaya Bangsa Desa Nyogan.