Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal EnviScience (Environment Science)

Uji Efektivitas Zat Antibakteri Ekstrak Daun Jambu Biji Lokal (Psidium guajava L) terhadap Pertumbuhan Bakteri Penyebab Diare secara In Vitro Lia Yulisma
Jurnal EnviScience (Environment Science) Vol 2, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/2ijev.v2iss1.46

Abstract

Jambu biji (Psidium guajava L.) merupakan  salah satu tanaman obat yang banyak dimanfaatkan dalam pengobatan  tradisional.  Beberapa  penelitian  yang  telah  dilakukan  membuktikan  bahwa    daun  jambu  biji mengandung  beberapa  senyawa  fitokimia  yang  dapat  dimanfaatkan  untuk  mencegah  dan  mengobati  suatu penyakit, karena sifat daun jambu biji sebagai antioksidan, antidiare dan anti- DBD (Demam Berdarah Dengue). Penelitian  ini  bertujuan  untuk  menganalisis  pengaruh  zat  antibakteri  ekstrak  daun  jambu  biji  lokal  dalam menghambat pertumbuhan bakteri penyebab diare (Escherichia coli, Salmonella enteriditis) secara in vitro dan untuk  mengetahui  nilai  MIC  untuk  setiap  bakteri.  Metode  yang  digunakan  dalam  penelitian  ini  adalah  metode eksperimen dengan 7 perlakuan. pengolahan data yang digunakan adalah analisis varian (ANOVA). Penelitian ini menggunakan  Rancangan  Acak  Lengkap  (RAL).  Dari  hasil  penelitian  diketahui  perlakuan  yang  menghasilkan jumlah diameter zona hambat terbesar pada ekstrak etanol daun jambu biji lokal terhadap pertumbuhan bakteri Escherichia  coli  adalah  perlakuan  pada  konsentrasi  50  mg/ml  dengan  rata-rata  diameter    19,1  mm,  sedangkan perlakuan yang menghasilkan jumlah diameter zona hambat terbesar pada ekstrak etanol daun jambu biji lokal terhadap pertumbuhan bakteri Salmonella enteriditis adalah perlakuan pada konsentrasi 60 mg/ml dengan rata-rata diameter  18,1 mm. nilai MIC untuk kedua bakteri ada pada konsentrasi 10 mg/ml