Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : BERKAT: Jurnal Pemberdayaan Masyarakat

Pencegahan Tindak Kriminal dengan Pemasangan CCTV di Lingkungan Tempat Tinggal Desa Pekan Selesai Kecamatan Selesai Kabupaten Langkat Harris Aminuddin; Hikmah Adwin Adam; Habibi Randani Safitri; Ahmad Hidayat
BERKAT: Jurnal Pemberdayaan Masyarakat Vol 2 No 2 (2022): DESEMBER 2022
Publisher : P3M Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Lingkungan tempat tinggal aman adalah salah satu unsur kenyamanan yang diidamkan oleh masyarakat yang tinggal menetap di suatu wilayah. Gangguan keamanan akan menyebabkan kenyamanan menjadi menurun. Warga Desa Pekan Selesai, kecamatan selesai, kabupaten Deli Serdang merupakan salah satu desa yang menggalami gangguan keamanan tersebut. Akhir-akhin ini terjadi banyak peristiwa yang meresahkan seperti pencurian. Kejadian tersebut membuat warga merasa tidak aman. Bahkan, menimbulkan rasa saling curiga karena masing-masing merasa bahwa palaku tindak kejahatan tersebut bukan warga yang berdomisili jauh dari lingkungannya. Hal ini menyebabkan retaknya keharmonisan hubungan antarwarga. Pak Zul berinisiatif mengadakan kerjasama dengan pihak Politeknik Negeri Medan untuk menerapkan teknologi pemantau lokasi yang bisa mendeteksi objek bergerak dalam wilayah pantauan. Oleh karena itu mitra dan tim pengusul sepakat memasang pemantau yang disebut Closed Circuit Television (CCTV). CCTV dirancang untuk bisa mendeteksi objek bergerak dalam jangkauan radius 20 meter. Tujuan pemasangan CCTV di wilayah ini adalah untuk mendeteksi siapa yang selama ini melakukan tindak kejahatan yang selanjutnya akan dilakukan tindakan persuasif bukan tindakan hukum. Untuk mendeteksi objek bergerak dalam jangkauan cukup luas, CCTV dipasang  di tiga titik yang bisa mengawasi wilayah 40x40 m. CCTV tersebut menghasilkan gambar yang jernih secara real time dan terdapat juga rekamannya.