Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Sains Sosio Humaniora

Strategi Pengembangan Objek Wisata Gembira Loka Zoo Melalui Pendekatan Swot Analysis Dyah Fitriani; Hendro Setyono
Jurnal Sains Sosio Humaniora Vol. 5 No. 1 (2021): Volume 5, Nomor 1, Juni 2021
Publisher : LPPM Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jssh.v5i1.14112

Abstract

Gembira Loka Zoo menjadi salah satu objek wisata di Kota Yogyakarta yang sangat diminati. Koleksi binatang yang banyak dan beragam menjadi salah satu daya tariknya. Selain itu beberapa atraksi yang diselenggarakan di Gembira Loka Zoo juga banyak diminati pengunjung. Di sisi lain keberadaan objek wisata serupa seperti Taman Safari, Mini Zoo dan beberapa desa wisata yang mengusung tema wisata alam perlu menjadi perhatian untuk perbandingan daya saing Gembira Loka Zoo.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman serta strategi pengembangan Gembira Loka Zoo. Perumusan strategi pengembangan Gembira oka Zoo diawali dengan SWOT Analysis. SWOT Analysis digunakan untuk mengevaluasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman yang dihadapi Gembira Loka Zoo. Setelah SWOT Analysis dilaksanakan, barulah dapat dirumuskan strategi pengembangan Gembira Loka Zoo.