Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI

Analisis Program Gerakan Literasi Sekolah (GLS) dalam Menanamkan Minat Baca pada Peserta Didik Kelas IV B SDN Mojosongo III Surakarta Tahun Pelajaran 2022/2023 Maria Citra Anindya; Anita Trisiana; Ratna Widyaningrum
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 2 (2023): Agustus 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan peneIitian ini adaIah menganaIisis program Gerakan Literasi Sekolah (GLS), menganalisis minat baca peserta didik, menjelaskan faktor yang mempengaruhi minat baca, dan mengetahui upaya yang diIakukan sekolah dalam meningkatkan program GLS dalam menanamkan minat baca peserta didik Kelas IV B SDN Mojosongo III Surakarta. PeneIitian ini merupakan peneIitian kuaIitatif dengan bentuk penelitian kualitatif deskriptif dan strategi peneIitian studi analisis. Menggunakan teknik pengumpuIan data catatan lapangan, angket, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan analisis didapatkan hasil bahwa program GLS berjalan dengan baik dengan kebijakan pembentukan tim literasi sekolah, minat baca peserta didik kelas IV B berada di rata-rata 81,10 dengan kategori tinggi 16 dan sangat tinggi 11. Faktor yang mempengaruhi GLS dalam menanamkan minat baca yaitu faktor pendukung dan penghambat, upaya yang diIakukan sekolah dalam meningkatkan program GLS dengan cara pengadaan buku ditingkatkan, bekerja sama dengan perpustakaan kota, dan sumbangan buku yang sudah tidak digunakan oleh peserta didik.
Pengaruh Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Higher Order Thinking Skill (HOTS) terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas V SDN 01 Jatipuro Tahun Pelajaran 2022/2023 Anggita Sri Purwani; Anita Trisiana; Ifa Hanifa Rahman
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 2 (2023): Agustus 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar mata pelajaran IPA materi gaya dengan menerapkan LKPD berbasis HOTS terhadap kemampuan berpikir kritis siswa kelas V pada SDN 01 Jatipuro. Penelitian ini dilaksanakan di SDN 01 Jatipuro. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V yang berjumlah 26 siswa. Penelitian ini adalah PenelitianPre-Eksperimental Design. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif komparatif yaitu dengan menggunakan One Group Pretest-Postest Design. Teknik pengumpulan data yang digunakan, yaitu, observasi, tes, dokumentasi dan wawancara. Berdasarkan hasil tersebut maka dapat disimpulkan penggunaan pendekatan Higher Order Thingking Skill (HOTS) dapat mempengaruhi dalam peningkatan prestasi belajar siswa. Dilihat dari hasil nilai rata-rata dari nilai pretest adalah 76,6 dan rata-rata dari nilai posttest adalah 86,7
Pengaruh Model Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT) terhadap Hasil Belajar Matematika Peserta Didik Kelas V SDN Gandekan Surakarta Tahun Pelajaran 2022/2023 Nika Apsari Rasheedah; Anita Trisiana; Ifa Hanifa Rahman
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 2 (2023): Agustus 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) terhadap hasil belajar Matematika materi penyajian data peserta didik kelas V SDN Gandekan Surakarta Tahun Pelajaran 2022/2023. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif metode eksperimen dengan desain One Grup Pretest-Posttest Desaign. Sampel penelitian ini adalah peserta didik kelas V SD Negeri Gandekan Surakarta berjumlah 28 peserta didik. Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Tes dilakukan dua kali dengan tujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar peserta didik sebelum dan sesudah diberi treatment. Uji coba instrumen dilakukan di SD Negeri Gandekan Surakarta dengan 30 soal pilihan ganda yang sudah dilakukan Try Out terlebih dahulu yang kemudian dianalisis menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas. Hasil uji validitas menunjukkan terdapat 9 soal yang tidak valid dan 21 soal dinyatakan valid. Hasil uji reliabilitas adalah 0,884. Teknik analisis data berupa uji prasyarat menggunakan rumus Kolmogorov Smirnov dan uji hipotesis dengan rumus paired sample t-test. Berdasarkan analisis dari hasil pretest memperoleh rata-rata sebesar 56,07 sedangkan hasil posttest rata-rata yang diperoleh adalah 82,32. Hal tersebut terlihat terjadi peningkatan antara pretest dengan posttest. Hasil uji hipotesis menggunakan paired sample t-test, memperoleh nilai thitung = 11,511 dan ttabel dengan df = (n-1) sehingga (28-1) = 27 pada taraf sig sebesar 5%, yaitu 1,703. Jadi, thitung > ttabel atau 11,511 > 1,703 yang mempunyai arti Ha diterima dan H0 ditolak. Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh dari penggunaan model tipe Teams Games Tournament (TGT) terhadap hasil belajar Matematika peserta didik kelas V SDN Gandekan Surakarta tahun pelajaran 2022/2023.