Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmiah Mahasiswa FEB

PENGARUH PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN KARIER KARYAWAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI PT PETROSEA TBK Muhammad Rayyan
Jurnal Ilmiah Mahasiswa FEB Vol 10, No 1: Semester Ganjil 2021/2022
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pelatihan dan Pengembangan Karier Karyawan terhadap Kinerja Karyawan di PT Petrosea Tbk. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Kuantitatif. Data dikumpulkan dengan menggunakan kusioner. Selain sumber data primer, penelitian ini didukung oleh tindakan observasi. Penelitian ini menggunakan 110 sampel yang merupakan karyawan di PT Petrosea Tbk. Sampel pada penelitian ini menggunakan metode Purposive Sampling. Uji instrumen pada penelitian ini adalah Uji Validitas (Bivariate) dan Uji Reliabilitas. Uji asumsi klasik yang digunakan dalam penelitian ini adalah Uji Normalitas (Kolmogorov Smirnov), Uji Heteroskedastisitas (Uji Glejser), Uji Multikolinearitas. Pengujian hipotesis pada penelitian ini menggunakan analisis linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif signifikan antara pelatihan dan pengembangan karier terhadap kinerja karyawan. Secara simultan, pelatihan dan pengembangan karier secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan.Kata Kunci: Pelatihan, Pengembangan Karier, Kinerja Karyawan