Siti Puspita Hida Sakti MZ
STMIK Syaikh Zainuddin NW Anjani

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : JURNAL REKAYASA TEKNOLOGI INFORMASI

Smart City Pada Pengembangan Pariwisata Kawasan Kota Tua Ampenan Berbasis Kearifan Lokal Siti Puspita Hida Sakti MZ; Marzuki Marzuki
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 3, No 2 (2019): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (200.673 KB) | DOI: 10.30872/jurti.v3i2.3532

Abstract

Kawasan kota tua Ampenan merupakan kawasan strategis dari sudut kepentingan sosial budaya dan menjadi kawasan cagar budaya di Kota Mataram berdasarkan Rencana Tata Bangunan dan Lingkungan (RTBL) 2013 [5]. Hal ini sejalan dengan Rencana Tata Ruang dan Wilayah (RTRW) Kota Mataram Tahun 2011-2031 untuk pengembangan pariwisata dengan sistem informasi sebagai promosi mengenai festival kota tua Ampenan, serta sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Panjang dan Menengah Daerah (RPJMD) Kota Mataram Tahun 2016-2021 tentang kota tua Ampenan yang memiliki nilai historis, pelestarian adat istiadat dan budaya lokal sebagai jati diri maupun penanda dari kearifan lokal masyarakat [1]. Tujuan penelitian ini adalah pengembangan kemampuan, kemandirian, keberdayaan, dan produktivitas masyarakat di bidang pariwisata berbasis smart city berdasarkan kearifan lokal. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penelitian ini merupakan luaran wajib yang dimasukkan ke dalam salah satu jurnal dan luaran tambahan penelitian ini adalah prosiding dan usulan desain smart city berbasis e-tourism kepada Pemerintah Kota Mataram dan Pemerintah Kecamatan Ampenan sebagai masukan dalam Rencana Tata Bangunan dan Lingkungan (RTBL) Kawasan Kota Tua Ampenan. Untuk Tingkat Kesiapterapan Teknologi (TKT) penelitian ini adalah TKT jenis software namun aplikasi yang diusulkan dalam penelitian ini masih berupa konsep, rancang bangun atau analisa dan perancangan sistem sehingga diperlukan penelitian lebih lanjut untuk mengimplementasi aplikasi smart city ini
Rancang Bangun Aplikasi Klasifikasi Jenis Kupu- Kupu Awetan Family Papilionidae Dengan Metode SVM Asslia Johar Latipah; Naufal Azmi Verdhika; Siti Puspita Hida Sakti MZ
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 2, No 2 (2018): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (147.457 KB) | DOI: 10.30872/jurti.v2i2.1868

Abstract

Kupu-kupu dari family Papilionidae adalah jenis kupu-kupu yang paling banyak diminati untuk dijual dalam bentuk telah diawetkan. Dalam kegiatan laboraturium taksonomi, kupu-kupu family Papilionidae juga menjadi jenis yang paling sering digunakan karena bentuk sayap yang lebar dan kokoh membuat pembuangan sisik atau warna sayap berlangsung lebih mudah serta mengurangi resiko sobeknya sayap. Aplikasi klasifikasi jenis kupu-kupu bersifat stand alone dan dibangun dengan menggunakan model klasifikasi SVM Non Linear sebagai sistem klasifikasi. Data dalam aplikasi ini adalah citra kupu-kupu awetan. Pada tahap awal, data masukan akan dipraproses terlebih dahulu dan diestraksi fiturnya sebelum diklasifikasi oleh model klasifikasi. Aplikasi berjalan dengan baik dan mampu melakukan pemilihan wilayah yang akan diklasifikasi atau ROI(Region of Interest). ROI dalam penelitian ini adalah sayap kupu-kupu sebelah kanan.