Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Musamus Journal Of Research Information and Communication Technology

Sistem Informasi Penyewaan DVD Pada Rental DVD Chass Merauke Agus Prayitno; Izak Habel Wayangkau; Try Adrianto Darsono
Musamus Journal Of Research Information and Communication Technology Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Faculty Of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjrict.v1i1.1011

Abstract

Manajemen pengolahan data yang berjalan pada Rental DVD CHASS selama ini masih dilakukan secara manual, masalah-masalah yang sering ditemui pada Rental DVD CHASS saat ini yaitu, pelanggan melakukan pemilihan beberapa koleksi yang ada pada buku daftar koleksi yang telah disediakan pemilihan tersebut dilakukan dengan melihat judul atau kode koleksi, pelanggan tidak dapat mencari berdasarkan kode film, judul atau jenis koleksi yang diinginkan. Perancangan sistem menggunakan teknik DFD dan pembuatan sistem menggunakan aplikasi Visual Studio Versi 2008 dengan menggunakan database SQL Server 2000. Sistem Informasi Penyewaan DVD Pada Rental DVD CHASS dapat membantu dalam proses pencarian data koleksi dan pelaporan data koleksi, tampilan program ini dibuat sederhana dengan prinsip kemudahan dalam pembacaan data. Hasil akhir dari sistem ini adalah manajemen dan pelaporan yang akurat. Kata kunci : Memilih judul film, Database, Manajemen dan Laporan.
Analisis Kinerja Trafik Web Browser Dengan Wireshark Network Protocol Analyzer Pada Sistem Client/Server Agus Prayitno
Musamus Journal Of Research Information and Communication Technology Vol 2 No 1 (2019)
Publisher : Faculty Of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjrict.v2i1.2603

Abstract

Abstrak. Teknologi informasi semakin meningkat dalam dunia telekomunikasi, sehingga menghadirkan beberapa produk teknologi yang dapat digunakan seperti monitoring trafik jaringan untuk mengetahui apakah jaringan berjalan normal atau sedang mengalami masalah. Wireshark adalah program untuk menganalisa protokol jaringan yang dapat merekam semua paket yang lewat dan menampilkan data secara detail, data yang akan dianalisis yaitu suatu website untuk mengetahui tranmisi data apa saja yang terjadi delay, packet loss dan troughput. Pada penelitian ini dapat dilihat hasilnya yaitu Hasil delay terbesar pada saat mengakses alamat web www.youtube.com, dengan hasil delay sebesar 0.8353 sec. sedangkan untuk hasil delay terkecil pada saat mengakses alamat web www.kompas.com, dengan hasil delay sebesar 0.08086, serta untuk mengakses situs tersebut menggunakan browser google chrome. Hasil packet loss pada saat mengakses alamat web www.youtube.com dan www.kompas.com adalah 0% yang artinya tidak terajadinya paket hilang atau rusak pada saat pengiriman packet data menuju alamat yang akan dituju. Hasil troughput terbesar yaitu pada saat mengakses alamat web www.kompas.com, dengan hasil troughput yaitu 7.353 kbps. Sedangkan untuk hasil troughput terkecil pada saat mengkases alamat web www.youtube.com, dengan hasil troughput yaitu 5.092 kbps. Semakin besar nilai troughput yang dihasilkan saat mengakses alamat web maka penundaan waktu yang dihasilkan semakin kecil, begitu juga sebaliknya.
SISTEM INFORMASI AKADEMIK MENGGUNAKAN SMS GATEWAY PADA LEMBAGA BIMBINGAN BELAJAR NEWTON INSTITUTE Suratmi Ningsih; Try Adrianto Darsono; Agus Prayitno; Marsujitullah Marsujitullah; Nilfred Patawaran
Musamus Journal Of Research Information and Communication Technology Vol 4 No 2 (2022): mjrict
Publisher : Faculty Of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjrict.v4i2.4596

Abstract

Lembaga Bimbingan Belajar adalah suatu lembaga yang memberikan bantuan kepada siswa dalam bentuk pengembangan suasana belajar yang lebih kondusif dan mengatasi kesulitan belajar yang dihadapi dalam lingkungan sekolah sehingga mencapai hasil belajar yang optimal. Psikologi pendidikan mengatakan bimbingan belajar adalah upaya pemberian bantuan kepada siswa dalam memecahkan kesulitan siswa dalam belajar. Newton Institute Merauke merupakan salah satu lembaga bimbingan belajar yang berada di Kota Merauke yang berdiri sejak tahun 2011. Lembaga Bimbingan Belajar Newton Institute (LBBNI) membuka kelas bimbingan untuk siswa Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, dan Sekolah Menengah Atas. LBBNI dalam penyampaian informasi masih terdapat kendala, seperti ketidakhadiran siswa tanpa sepengetahuan orang tua dan ketika ada perubahan jadwal dalam pembelajaran ataupun hari libur yang menyebabkan siswa kembali pulang karena tidak mengetahui informasi perubahan jadwal atau hari libur. Untuk mempermudah pihak LBBNI dalam pendataan dan penyampaian informasi maka di butuhkan sistem akademik SMS Gateway yang dapat mengirim pesan secara auto reply maupun manual. Hasil pengujian sistem dengan menggunakan blackbox, kuesioner kepuasan pengguna dan perhitungan akurasi menunjukan bahwa sistem dapat memudahkan pihak akademik LBBNI dalam pendataan maupun penyampaian informasi kepada orang tua siswa.
Sistem Informasi Penyewaan DVD Pada Rental DVD Chass Merauke Agus Prayitno; Izak Habel Wayangkau; Try Adrianto Darsono
Musamus Journal Of Research Information and Communication Technology Vol 1 No 1 (2018): MJRICT
Publisher : Faculty Of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjrict.v1i1.1011

Abstract

Manajemen pengolahan data yang berjalan pada Rental DVD CHASS selama ini masih dilakukan secara manual, masalah-masalah yang sering ditemui pada Rental DVD CHASS saat ini yaitu, pelanggan melakukan pemilihan beberapa koleksi yang ada pada buku daftar koleksi yang telah disediakan pemilihan tersebut dilakukan dengan melihat judul atau kode koleksi, pelanggan tidak dapat mencari berdasarkan kode film, judul atau jenis koleksi yang diinginkan. Perancangan sistem menggunakan teknik DFD dan pembuatan sistem menggunakan aplikasi Visual Studio Versi 2008 dengan menggunakan database SQL Server 2000. Sistem Informasi Penyewaan DVD Pada Rental DVD CHASS dapat membantu dalam proses pencarian data koleksi dan pelaporan data koleksi, tampilan program ini dibuat sederhana dengan prinsip kemudahan dalam pembacaan data. Hasil akhir dari sistem ini adalah manajemen dan pelaporan yang akurat. Kata kunci : Memilih judul film, Database, Manajemen dan Laporan.