Masitoh Ambraini Aritonang
Universitas Achmad Yani Banjarmasin

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Pahlawan : Jurnal Ilmu Pendidikan, Sosial dan Budaya

Efektivitas Pembelajaran Tematik Dan Model Pembelajaran Role Playing Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Sekolah Dasar Negeri 2 Bangkal Agus Dian Mawardi; Masitoh Ambraini Aritonang
Pahlawan Jurnal Pendidikan-Sosial-Budaya Vol 18 No 1 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Achmad Yani Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (274.909 KB) | DOI: 10.57216/pah.v18i1.360

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pembelajaran tematik dan model pembelajaran role playing terhadap hasil belajar siswa pada Sekolah Dasar Negeri 2 Bangkal tahun pelajaran 2021/2022. Metode penelitian ini adalah metode kuantitatif. Sampel menggunakan teknik non probabiity sampling yaitu dengan sampling jenuh dimana sampel yang diambil adalah seluruh siswa kelas III. Jenis desain penelitian ini menggunakan metode Komparasi, yaitu membandingkan hasil  belajar siswa sebelum dan sesudah diterapkannya model pembelajaran role playing. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah nilai rata-rata dan uji t. Nilai rata-rata sebelum diterapkannya model pembelajaran role playing yaitu sebesar 77, sedangkan nilai rata-rata sesudah diterapkannya model pembelajaran role playing yaitu sebesar 88. Selanjutnya, hasil perhitungan dari uji t yaitu membandingkan besarnya “t” yang diperoleh dalam perhitungan (=6.29) dan besarnya “t” yang tercantum pada tabel nilai t (=1.72 dan =2.51) maka dapat diketahui bahwa lebih besar dari pada yaitu: 1.72 lebih kecil dari 6.29 lebih besar dari 2.51. Dari perhitungan tersebut, maka hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan antara hasil belajar siswa sebelum dan sesudah diterapkannya model pembelajaran role playing. Ke-simpulan yaitu secara meyakinkan dapat dikatakan model pembelajaran role playing menunjukkan efektivitas yang nyata; dalam artian model pembelajaran role playing dapat diandalkan sebagai model pembelajaran yang baik untuk meningkatkan hasil belajar siswa