Endang Herawan
Universitas Pendidikan Indonesia

Published : 14 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

Pengaruh Kepemimpinan Instruksional Kepala Sekolah Terhadap Kinerja Mengajar Guru SMK Se-Kecamatan Bojongloa Kidul Kota Bandung Shandy Nugraha Hidayat; Endang Herawan; Eka Prihatin
Jurnal Tata Kelola Pendidikan Vol 1, No 1 (2019): Jurnal Tata Kelola Pendidikan Vol. 1 No 1 April 2019
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (776.246 KB)

Abstract

Research is called “The Influence of Principal Instructional Leadership to the Teaching Performance of Vocational Secondary School Teacher at Bojongloa Kidul Bandung City.”This research using two variable, x variable is Principal Instructional Leadership and y variable is Teaching Performance. The study is done in 6 Vocational Secondary schools at Bojongloa Kidul Bandung with respondents research the school teacher in each school. In general the purpose of this research was to give how much influence of Principal Instructional Leadership to the Teaching Performance of Vocational Secondary School Teacher at Bojongloa Kidul Bandung City. The study is done by using the method descriptive and approach quantitative supported to the study literature. Technique data collection using a questionnaire, who became population is a teacher of vocational secondary school at Bojongloa Kidul Bandung City with a sample of 70 respondents. Analysis thinks in this study use some help program Microsoft Excel 2007 and application spss 21.0 for windows. The calculation on Weight Means Score (WMS), shows that Principal Instructional Leadership Vocational Secondary School Teacher at Bojongloa Kidul Bandung City be in the very high with an average all the aspects 4,38. For the performance of teachers to teach are in the high with an average all the aspects 4,31. Based on the calculation t test obtained thitung = 20.58 ttabel = 1.668 means that there is a very significant influence between Instructional Leadership Principal Teacher Teaching Performance Against SMK Bojongloa District of Bandung Kidul, by calculating the coefficient of determination stating their influence between the variables of 84.64%.
PENGARUH KOMPETENSI PROFESIONAL GURU TERHADAP KUALITAS PROSES PEMBELAJARAN JARAK JAUH (PJJ) DI SEKOLAH DASAR Farisya Naqyrizkiani; Endang Herawan; Cepi Triatna
Manajer Pendididikan Vol 16 No 2 (2022): MANAJER PENDIDIKAN
Publisher : UNIVERSITAS BENGKULU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/mapen.v16i2.23241

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kompetensi profesional guru terhadap kualitas proses PJJ Sekolah Dasar di Kecamatan Cicendo Kota Bandung. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner, yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah guru sekolah dasar se-Kecamatan Cicendo yang berjumlah 387 orang. Sampel dihitung menggunakan rumus Yamane dengan hasil sebanyak 79 orang. Adapun teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik probability sampling dengan bentuk Proportionate Stratified Random Sampling yaitu pengambilan sampel secara acak dan berstrata secara proposional. Analisis perhitungan dalam penelitian ini menggunakan bantuanaplikasi Microsoft Excel 2016 dan SPSS versi 25for Windows. Adapun kesimpulan dari penelitian ini adalah kompetensi professional dan kualitas proses PJJ mempunyai pengaruh positif yang signifikan, asrtinya jika kompetensi professional guru baik maka akan berngaruh terhadap peningkatan kualitas proses pembelajaran.
Efektivitas Kerja Sama Sekolah dan Masyarakat dalam Meningkatkan Mutu Pembelajaran pada Masa Pandemi Covid-19 Sri Gusmurdiah; Endang Herawan; Sururi Sururi
Jurnal Basicedu Vol 6, No 6 (2022): December 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i6.4218

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisa dan mendeskripsikan efektivitas kerja sama sekolah dan masyarakat dalam meningkatkan mutu pembelajaran pada masa pandemi Covid-19 di SMP se-Kecamatan Linggo Sari Baganti. Rumusan masalah penelitian ini yaitu: (1) bagaimana proses pembelajaran selama masa pandemi Covid-19 dan pasca pandemi mereda? (2) bagaimana bentuk kerja sama sekolah dan masyarakat dalam proses pembelajaran pada masa pandemi Covid-19? (3) bagaimana efektivitas kerja sama sekolah dan masyarakat pada masa pandemi Covid-19? (4) bagaimana hasil kerja sama sekolah dan masyarakat dalam meningkatkan mutu pembelajaran pada masa pandemi Covid-19? Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan terdapat peningkatan mutu pembelajaran di SMP se-Kecamatan Linggo Sari Baganti sebagai hasil dari kerja sama sekolah dan masyarakat. Efektivitas kerja sama sekolah dan masyarakat dalam meningkatkan mutu pembelajaran dilihat  dari indikator: (1) kejelasan tujuan; (2) perencanaan; (3) pelakasanaan; (3) pengawasan dan pengendalian; dan (4) hasil kerja sama sekolah dan masyarakat.
Efektivitas Kerja Sama Sekolah dan Masyarakat dalam Meningkatkan Mutu Pembelajaran pada Masa Pandemi Covid-19 Sri Gusmurdiah; Endang Herawan; Sururi Sururi
Jurnal Basicedu Vol 6, No 6 (2022): December 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i6.4218

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisa dan mendeskripsikan efektivitas kerja sama sekolah dan masyarakat dalam meningkatkan mutu pembelajaran pada masa pandemi Covid-19 di SMP se-Kecamatan Linggo Sari Baganti. Rumusan masalah penelitian ini yaitu: (1) bagaimana proses pembelajaran selama masa pandemi Covid-19 dan pasca pandemi mereda? (2) bagaimana bentuk kerja sama sekolah dan masyarakat dalam proses pembelajaran pada masa pandemi Covid-19? (3) bagaimana efektivitas kerja sama sekolah dan masyarakat pada masa pandemi Covid-19? (4) bagaimana hasil kerja sama sekolah dan masyarakat dalam meningkatkan mutu pembelajaran pada masa pandemi Covid-19? Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan terdapat peningkatan mutu pembelajaran di SMP se-Kecamatan Linggo Sari Baganti sebagai hasil dari kerja sama sekolah dan masyarakat. Efektivitas kerja sama sekolah dan masyarakat dalam meningkatkan mutu pembelajaran dilihat  dari indikator: (1) kejelasan tujuan; (2) perencanaan; (3) pelakasanaan; (3) pengawasan dan pengendalian; dan (4) hasil kerja sama sekolah dan masyarakat.
Quality Assurance: Studi Kasus Di Universitas Pasifik Morotai Maluku Utara Irawati Sabban; Abdul Aziz Wahab; Danny Meirawan; Endang Herawan; Yayah Huliatunisa
Jurnal Administrasi Pendidikan Vol 19, No 1 (2022): APRIL 2022
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jap.v29i1.45852

Abstract

This study aims to evaluate the implementation of internal quality assurance at Pacific Morotai University and provide detailed findings regarding the constraints faced by the Pacific Morotai University Quality Assurance Institute (LPM), North Maluku. The approach used in this study is a qualitative approach with a case study method at the Pacific University of Morotai, North Maluku; Data was collected based on document search, observation, and interviews. The results of the study show that the implementation of internal quality assurance at Pacific Morotai University faces the problem of a lack of auditors who have an understanding and a number of human resources in carrying out monitoring and evaluation tasks. The technical implementing unit formed by LPM in carrying out its duties only consists of six people spread across six faculties with details of one person for each faculty. The impact is due to the lack of auditors who are experts in quality assurance, so that it has an impact on quality assurance or external accreditation. In fact, the university does not yet have institutional accreditation status and eleven study programs have the same accreditation rating, namely C. Thus, the implementation of quality assurance is not carried out optimally and properly monitored, making it difficult to measure university quality achievements in setting higher education standards.
KINERJA KEPALA SEKOLAH Endang Herawan
Jurnal Administrasi Pendidikan Vol 5, No 1 (2008): APRIL 2008
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (363.851 KB) | DOI: 10.17509/jap.v7i1.6252

Abstract

Guru ya n g diberikan tugas tambahan sebagai kepala sekolah memegang jabatan sebagai pemimpin. Dengan kedudukannya sebagai„pemimpin kepala sekolah lela h ditetapkan sebagai pribadi yang memiliki kekuasaan dan wewenang untuk memberdum perintah kepada personil sekolah yang mengandung kekuatan hukum dan didukung oleh pejabat yang mengangkatnya. Kepemimpinan kepala sebedah dapat menentukan berkembang atau tidaknya kehidupan sekolah yang dipimpinnya Karena itu, kepemimpinan manajerial kepala sekolah harus didasari pula oleh sifat sebagai “pemimpin** dan bukan hanya sifat sebagai seorang manajer: Mengingat kedutfokan kepada sekolah begitu penting maka dalam penilaian kinerja sedadah kin erja kepala sekolah menjadi salah satu aspek dalam penilaian kinerja sekolah karena berkat kepemimpinannya inilah akan menentukan baik-tidaknya kinerja sekolah yang dipimpinya.
KEPEMIMPINAN INSTRUKSIONAL KEPALA SEKOLAH, KOMITMEN GURU DAN MUTU KINERJA MENGAJAR GURU Cucu Sukmawati; Endang Herawan
Jurnal Administrasi Pendidikan Vol 13, No 2 (2016): OCTOBER 2016
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (533.956 KB) | DOI: 10.17509/jap.v23i2.5634

Abstract

AbstrakPenelitian ini menjelaskan tentang optimalisasi mutu kinerja mengajar guru SMP Negeri di Kota Sukabumi.Mutu kinerja mengajar guru merupakan unsur penting dalam meraih mutu pendidikan. Tuntutan yang semakin mendesak akan guru yang berkualitas dan berkinerja optimal dalam melaksanakan peran dan tugasnya sebagai pendidik berimplikasi pada perlunya upaya pengembangan kinerja guru secara berkesinambungan. Tujuan penelitian ini adalah terdeskripsikannya dan teranalisisnya pengaruh kepemimpinan instruksional kepala sekolah dan komitmen guru terhadap mutu kinerja mengajar guru SMP Negeri di Kota Sukabumi.Metode yang digunakan adalah metode survei dengan pendekatan kuantitatif.Jumlah sampel penelitian sebanyak 85 guru dan 98 siswa kelas IX.Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner.Data dianalisis melalui analisis korelasi dan regresi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa mutu kinerja mengajar guru berada pada kategori tinggi, kepemimpinan instruksional kepala sekolah berada pada kategori tinggi, dan komitmen guru berada pada kategori sangat tinggi.Secara parsial,kepemimpinan instruksional kepala sekolah dan komitmen guruberpengaruh positif dan signifikan terhadap mutu kinerja mengajar guru.Selanjutnya secara simultan, juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap mutu kinerja mengajar guru.  Kata kunci:    mutu kinerja mengajar guru, kepemimpinan instruksional kepala sekolah,  komitmen guru.   AbstractThis research describes the optimization of the teaching performance quality of the teachers of the state junior high schools in Sukabumi City. The teachers’ teaching performance quality is an essential element required in achieving quality education. The increasingly urging demand of teachers who have good quality and optimum performance in playing their roles and fulfilling their duties as educators is implicated in the needs of sustainable effort of teachers’ performance development. The objective of this research is to describe and analyze the effect of principals’ instructional leadership and teachers’ commitment on the teaching performance quality of the teachers of the state junior high schools in Sukabumi City. The method used was survey method with quantitative approach. The numbers of samples of this research were 85 teachers and 98 students of the ninth grade. The data collection technique was using questionnaires. The data were analyzed through correlation and regression analyses. The results of the research showed that the teachers’ teaching performance quality was in the high category, the instructional leadership of the principals was in the high category, and the teachers’ commitment was in the very high category.Partially, the principals’ instructional leadership and the teachers’ commitment positively and significantly affects the teachers’ teaching performance quality. Furthermore simultaneously, it alsopositively and significantly affects the teachers’ teaching performance quality.  Keywords:             teachers’ teaching performance quality, principals’ instructional leadership, teachers’ commitment 
KINERJA MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH, IKLIM SEKOLAH DAN MUTU SEKOLAH DASAR Resti Sarifah Ningsih; Endang Herawan; Cicih Sutarsih
Jurnal Administrasi Pendidikan Vol 13, No 2 (2016): OCTOBER 2016
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jap.v23i2.5642

Abstract

Abstrak Sekolah yang baik tentu bermutu di bidang pendidikan meliputi input, proses, output dan outcome. Karena itu, penelitian ini mengkaji faktor-faktor yang mempengaruhi mutu sekolah. Kinerja manajerial kepala sekolah dan iklim sekolah diduga lebih banyak berpengaruh terhadap keberhasilan pencapaian mutu sekolah. Rumusan masalah penelitian ini yaitu seberapa besar pengaruh kinerja manajerial kepala sekolah dan iklim sekolah terhadap mutu Sekolah Dasar Negeri terakreditasi A di Sub Rayon 11 Kota Bandung. Tujuan penelitian ini mendeskripsikan dan menganalisis pengaruh kinerja manajerial kepala sekolah dan iklim sekolah terhadap mutu sekolah. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Data diperoleh dengan cara menyebarkan kuesioner kepada 210 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja manajerial kepala sekolah, iklim sekolah, dan mutu sekolah berada pada kategori sangat tinggi. Kinerja manajerial kepala sekolah berpengaruh terhadap mutu sekolah pada kategori rendah. Iklim sekolah berpengaruh terhadap mutu sekolah pada kategori sedang. Kinerja manajerial kepala sekolah dan iklim sekolah secara bersama-sama berpengaruh terhadap mutu sekolah pada kategori sedang. Dari hasil penelitian ini, peneliti merekomendasikan: (1) kepala sekolah perlu meningkatkan kemampuan hubungan manusiawi; (2) membangun komunikasi yang lebih terbuka dan intensif dengan personel sekolah; (3) menciptakan iklim kebersamaan dan saling memiliki; (4) memberikan dorongan untuk meningkatkan sikap positif di sekolah; (3) mengadakan kegiatan upgrading, outbond, family gathering untuk menciptakan suasana akrab dan ramah, (5) membentuk jaringan kualitas pendidikan dengan orang tua; dan (2) bersikap lebih terbuka terhadap orang tua. Kata kunci: Mutu sekolah, kinerja manajerial kepala sekolah, iklim sekolah. Abstract A good school course quality school education includes input, process, output and outcome. Therefore, this study examines the factors that affect the quality of the school. Managerial performance of school principals and school climate allegedly more influence on the successful achievement of the quality of schools. The problem of this study is how much influence the managerial performance of school principals and school climate to quality public elementary school accredited in Sub Rayon 11 Bandung. The purpose of this study describes and analyzes the effect of managerial performance of school principals and school climate on the quality of the school. The method used is descriptive with quantitative approach. Data obtained by distributing questionnaires to 210 respondents. The results showed that managerial performance principals, school climate, and quality of school is located at the very high category. Managerial performance principals impact on the quality of schools in low category. School climate impact on the quality of schools in the middle category. Managerial performance of school principals and school climate together impact on the quality of schools in the category. From these results, the researchers recommend: (1) the principal need to improve human relationships; (2) build back a more open communication and intensive with school personnel; (3) creating a climate of togetherness and belonging; (4) to give boost to the positive attitude in school; (3) held upgrading, outbound, family gathering to create an intimate and friendly atmosphere, (5) form a network of quality of education by parents; and (2) a more open attitude towards parents. Keywords: Quality schools, principals managerial performance, school climate
KEPEMIMPINAN AUTENTIK DAN KUALITAS KEHIDUPAN KERJA DALAM DISIPLIN KERJA PEGAWAI Gena Aghnia Fadhilah; Aan Komariah; Endang Herawan
Jurnal Administrasi Pendidikan Vol 15, No 2 (2018): OCTOBER 2018
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jap.v25i2.15649

Abstract

SUPERVISI AKADEMIK KEPALA SEKOLAH, MOTIVASI BERPRESTASI GURU DAN KINERJA MENGAJAR GURU Wiwin Kodariah; Endang Herawan; Cicih Sutarsih
Jurnal Administrasi Pendidikan Vol 13, No 2 (2016): OCTOBER 2016
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (182.002 KB) | DOI: 10.17509/jap.v23i2.5639

Abstract

AbstrakTujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh supervisi akademik kepala sekolah dan motivasi berprestasi guru terhadap kinerja mengajar guru sekolah dasar negeri di Kabupaten Sumedang. Penelitian ini merupakan penelitian expos facto. Data dikumpulkan dengan menggunakan instrumen kuisioner yang dikembangkan sendiri oleh peneliti. Keseluruhan data dianalisis dengan menggunakan analisis regresi. Penentuan responden menggunakan proporsional random sampling yaitu pengambilan data secara acak dari seluruh anggota populasi menjadi responden penelitian yakni berjumlah 110 orang guru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terdapat pengaruh positif dan signifikan supervisi akademik kepala sekolah terhadap kinerja mengajar guru sebesar 24,8%. Ini mengandung arti bahwa semakin baik supervisi akademik kepala sekolah maka akan semakin baik pula kinerja mengajar guru  (2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara motivasi berprestasi guru terhadap kinerja mengajar guru sebesar 45,5%. Ini mengandung arti bahwa semakin tinggi motivasi berpresasi guru maka akan semakin baik pula kinerja mengajarnya (3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan secara bersama-sama antara supervisi akademik kepala sekolah, motivasi berprestasi guru  terhadap kinerja mengajar guru SD Negeri di Kabupaten Sumedang sebesar 52,2%. Mengandung arti bahwa semakin baik supervisi akademik kepala sekolah dan semakin tinggi motivasi berpresatasi guru maka semakin baik kinerja mengajar guru. Kata kunci: supervisi akadenik kepala sekolah, motivasi berprestasi dan kinerja mengajar guru.  AbstractThe purpose of this study was to investigate the influence of the academic supervision of school principals and achievement motivation of teachers to teach the performance of public primary school teachers in Sumedang. This research is expos facto. Data were collected using a questionnaire instruments developed by researcher. Overall the data were analyzed using regression analysis. Determination of respondents using proportional random sampling random data retrieval from all members of the population were respondents in the study were 110 teachers. The results showed that: (1) There is a positive and significant impact on the academic supervision of the school head teacher's teaching performance by 24.8%. This implies that the better the academic supervision of the school head then it will be better the teacher's teaching performance (2) There is a positive and significant influence between achievement motivation of teachers to the teacher's teaching performance of 45.5%. This implies that the higher the motivation of teachers berpresasi it will be better the performance of teaching (3) There is a positive and significant effect jointly between the academic supervision of the school head, the performance achievement motivation of teachers to teach elementary school teacher in Sumedang 52.2 %. Implies that the better the academic supervision of school principals and the higher the motivation berpresatasi the better performance of teachers teaching teachers. Keywords: academic supervision principals, achievement motivation and performance of teachers to teach