Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : J-MARKS

Analisis Penerapan Akuntansi Lingkungan Di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Mataram Selama Masa Pandemi COVID-19 Baiq Atma Hirdariani; Nur Fitriyah; Adhitya Bayu S
J-MARK (Jurnal Manajemen Risiko dan Keuangan) Vol 1 No 1 (2022): November
Publisher : Institut Studi Islam Sunan Doe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (246.855 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan akuntansi lingkungan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Mataram pada masa Pendemi Covid-19. Pendekatan yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah pendekatan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi kemudian mengidentifikasi biaya lingkunngan. Wawancara dilakuakan dengan Kepala Bagian Perencanaan Anggaran, Kepala Sub Bagian Keuangan dan Verifikasi, Staff Bagian Pelaporan, Kepala Bagian Kesehatan Lingkungan, Petugas Incinerator, dan Petugas Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL). Observasi dilakukan dengan pengamatan langsung pada sistem pengolahan limbah baik itu limbah pada maupun limbah cair. Studi dokumentasi dilakuakan terhadap laporan keuangan dan dokumentasi perizinan operasional IPAL. Metode analisis data menggunakan pengumpulann data, reduksi data, penyajian data, menarik kesimpulan. Hasil Penelitian mendapatkan bahwa pada RSUD Kota mataram sudah mengelola limbahnya dengan baik, tetapi belum menerapkan akuntansi lingkungan. Selama ini semua biaya yang terkait dengan lingkungan atau limbahnya hanya dimasukkan kedalam biaya operasional. Dengan menerapkan akuntansi lingkungan pada RSUD Kota Mataram diharapkan dapat menjadi rujukan pada pengelolaan biaya lingkungan dan pelaporan biaya lingkungan secara spesifik dan benar, pembebanan biaya yang akurat meminimalisir biaya lingkungan.