Jenny Amelia Gifanit
UPN “Veteran” Jawa Timur

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmiah Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi

PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP KEPUTUSAN PERUSAHAAN Talitha Ayu Maritza; Mayra Reninta Khansa; Jenny Amelia Gifanit; Hanna Tsania Nabiella; Berta Melati Awinda Cholis
Jurnal Ilmiah Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi Vol. 2 No. 3 (2022): Jurnal Ilmiah Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi
Publisher : Barenlitbangda Kabupaten Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Setiap perusahaan membutuhkan laporan keuangan untuk menjaga kinerja perusahaan mereka tetap optimal. Perkembangan dan kemajuan suatu perusahaan dapat diketahui melalui laporan keuangan perusahaan. Dengan menganalisis laporan keuangan dapat memberikan media informasi yang penting untuk menilai kinerja keuangan suatu perusahaan. Dalam laporan keuangan terdapat Rasio Keuangan yang digunakan untuk mengevaluasi kinerja suatu perusahaan. Rasio keuangan adalah salah satu metode analisa keuangan yang digunakan sebagai indikator penilaian perkembangan perusahaan, dengan mengambil data dari laporan keuangan selama periode akuntansi. Metode komparatif, metode analisis, metode common size financial statement, metode index time series, analisis persentase perubahan, dan analisis industri dapat digunakan dalam menilai posisi keuangan perusahaan dan membantu proses pengambilan keputusan. Dengan ini bermanfaat untuk memberikan informasi mengenai pengaruh rasio keuangan dalam memprediksi perubahan laba sehingga para pemakai laporan keuangan dapat lebih berhati-hati dan lebih objektif dalam menggunakan laporan keuangan sebagai dasar dalam pengambilan keputusan. Kata Kunci : Rasio Keuangan, Laporan Keuangan, Keputusan Perusahaan