Gita Safitri
Universitas Pendidikan Indonesia

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Student’s obstacles in learning volume of cube and cuboid Gita Safitri; Dadan Dasari
Math Didactic: Jurnal Pendidikan Matematika Vol 8 No 2 (2022)
Publisher : STKIP PGRI Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33654/math.v8i2.1844

Abstract

Konsep volume merupakan konsep yang signifikan diajarkan mulai dari sekolah dasar hingga level sekolah menengah atas. Akan tetapi, banyak siswa yang masih mengalami kesulitan dalam mempelajari konsep volume khususnya konsep volume kubus dan balok. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi hambatan belajar yang terjadi pada siswa sekolah menengah pertama terkait konsep volume kubus dan balok. Metode penelitian ini menggunakan paradigm interpretif yang merupakan bagian dari Didactical Design Research (DDR). Data analisis diperoleh dari tes yang terdiri dari 5 soal terkait volume kubus dan balok, diberikan kepada 13 siswa dari salah satu sekolah menengah pertama di Kota Jambi; dan wawancara dengan 3 siswa yang diindikasikan mengalami hambatan belajar. hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa mengalami ketiga jenis hambatan belajar; epistemological obstacles, ontogenic obstacles, dan didactical obstacles. Hasil penelitian ini dapat digunakan oleh peneliti lain sebagai bahan pertimbangan dalam merancang desain pembelajaran terkait konsep volume kubus dan balok, kemudian menganalisis proses implementasi desain tersebut hingga dirancang sebuah desain didaktis revisi berdasarkan hasil implementasi desain sebelumnya. Melalui desain ini dapat digunakan oleh guru dalam proses pembelajaran dalam upaya meminimalisir terjadinya hambatan belajar, sehingga proses pembelajaran dapat berlangsung secara optimal.
Student’s obstacles in learning surface area and volume of a rectangular prism related to mathematical representation ability Gita Safitri; Darhim Darhim; Dadan Dasari
Al-Jabar: Jurnal Pendidikan Matematika Vol 14, No 1 (2023): Al-Jabar: Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Islam Raden Intan Lampung, INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24042/ajpm.v14i1.16281

Abstract

The surface area and volume of cubes and cuboids are mathematical concepts related to everyday life. However, many students need help learning this concept. This study aims to analyze the learning obstacles junior high school students encounter when solving mathematical representation problems on the concept of surface area and volume of cubes and cuboids. This study uses an interpretive paradigm which is part of Didactical Design Research (DDR). Students at one of the public junior high schools in Jambi City were given six questions related to mathematical representation after the researchers conducted classroom observations, which were then followed by interviews with students with high, moderate, and low representation abilities. Data analysis techniques include data reduction, display, and conclusion drawing and verification. The results showed that students experienced three learning obstacles: ontogenic, epistemological, and didactical. Furthermore, the results of this study can be a consideration for teachers to create learning designs for surface area and volume of cubes and cuboids that can anticipate student learning obstacles and develop students' mathematical representation abilities.