Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Cerdas-Jurnal Pendidikan

Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Terhadap Hasil Belajar Matematika Pada Materi Himpunan di Kelas VII SMP Cordova Timika Papua Saria Bilolo; A. Rasul; Ruben Sonda
CERDAS - Jurnal Pendidikan Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (468.997 KB) | DOI: 10.58794/cerdas.v1i1.116

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap hasil belajar matematika siswa pada materi himpunan di kelas VII SMP Cordova Timika. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen, penelitian ini terdiri dari kelas eksprerimen yaitu kelas eksperimen kelas VII A sebanyak 20 orang dan kelas kontrol yaitu kelas VII C sebanyak 20 orang. Variabel dalam penelitian ini terdiri dari variabel bebas yaitu model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dan variabel terikat yaitu hasil belajar matematika siswa. Analisis data yang digunakan adalah regresi linear sederhana. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan sebanyak 22,7% hasil belajar matematika siswa ditentukan oleh model pembelajaran Problem Based Learning. Sisanya 77,3% hasil belajar matematika siswa ditentukan oleh variabel lain. Dengan persamaan regresinya regresinya = 98 + 7,5X.