Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Spizaetus: Jurnal Biologi dan Pendidikan Biologi

Studi Meta Analisis : Efektivitas Penerapan Model Pembelajaran Guided Inquiry terhadap Peningkatan Hasil Belajar Biologi Siswa SMA Wahyu Badarudin; Ananda Putri; Falya Adnin; Sekar Kinasih; Salma Junifah
SPIZAETUS: JURNAL BIOLOGI DAN PENDIDIKAN BIOLOGI Vol 4, No 3 (2023): Spizaetus: Jurnal Biologi dan Pendidikan Biologi
Publisher : Universitas Nusa Nipa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55241/spibio.v4i3.280

Abstract

Keberhasilan dalam sebuah proses pembelajaran dapat dilihat dari hasil belajar siswa. Faktor yang mempengaruhi hasil belajar siswa dapat dipengaruhi oleh penerapan model pembelajaran yang digunakan. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penerapan model guided inquiry dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada jenjang SMA mata Pelajaran biologi. Penelitian ini menggunakan metode meta analisis dengan mengumpulkan studi-studi. Populasi yang digunakan merupakan data dari sebuah jurnal ataupun skripsi yang menerapkan guided inquiry dalam pembelajaran biologi pada siswa SMA. Pengumpulan data dengan melakukan pencarian di google schoolar menggunakan kata kunci “Efektivitas model guided inquiry terhadap hasil belajar” biologi SMA Analisis data menggunakan software Microsoft Excel dan JASP. Terdapat 8 studi yang dipilih, 4 studi memiliki nilai effect size dengan kategori sangat tinggi yaitu 1.86, 1.91, 1.33 dan 1.15. Hasil analisis data menggunakan model random effect menunjukkan bahwa terdapat pengaruh signifikan Ketika menerapkan guided inquiry terhadap hasil belajar biologi dengan nilai p-value 0,01<0,05 dan termasuk kategori tinggi dengan nilai mean effect size 0,969. Jadi dapat disimpulkan bahwa penerapan guided inquiry efektif dalam meningkatkan hasil belajar biologi siswa SMA.