Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : An Idea Nursing Journal

Hubungan Pemahaman Ibu dengan Manfaat Imunisasi Dasar Pada Bayi di Puskesmas Debut Kabupaten Maluku Tenggara Alfiah A; Maryam Jamaluddin
An Idea Nursing Journal Vol. 1 No. 01 (2022): August-Desember (2022)
Publisher : PT.Mantaya Idea Batara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (363.385 KB) | DOI: 10.53690/inj.v1i01.130

Abstract

Imunisasi merupakan bentuk pelayanan kesehatan yang sangat efektif dalam menurunkan angka kematian pada bayi dan balita, Imunisasi bertujuan untuk memberikan kekebalan terhadap tubuh, dengan cara memasukan vaksin ke dalam tubuh anak. Pemahaman merupakan hasil dari tahu dan ini terjadi setelah seseorang melakukan penginderaan terhadap suatu objek tertentu. Tujuan penelitian ini diketahuinya hubungan antara Pemahaman Ibu dengan manfaat imunisasi dasar pada bayi di Puskesmas Debut Kabupaten Maluku Tenggara. Desain penelitian yang digunakan adalah Observasi analitik, Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik nonprobability sampling yaitu Total Sampling sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 45 responden. Untuk Analisa Univariat dan Bivariat menggunakan uji chi-square P= 0,05 Dengan tingkat Kemaknaan 95%, Hasil penelitin menunjukan bahwa ada Hubungan antara pemahaman ibu dengan manfaat pemberian imunisasi dasar di puskesmas Debut Kabupaten Maluku Tenggara. Berdasarkan hasil uji statistik Fisher's Exact Test diperoleh nilai hitung nilai P= 0,00. Maka kesimpulan dalam penelitian ini adalah terdapat Hubungan antara pemahaman ibu dengan manfaat pemberian imunisasi dasar Pada Bayi di Puskesmas Debut Kabupaten Maluku Tenggara