Almira Syakina
Universitas Negeri Jakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JUMANTIK: Jurnal Mahasiswa dan Peneliti Kesehatan

HUBUNGAN PENGETAHUAN SANITASI HIGIENE PADA PENATA RIAS (MAKE UP ARTIST) DENGAN PERILAKU MERIAS PENGANTIN DI MASA PANDEMI COVID-19 Almira Syakina; Mari Okatini; Lilis Jubaedah
Jumantik Vol 8, No 1 (2021): JUMANTIK: Jurnal Mahasiswa dan Peneliti Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29406/jjum.v8i1.3577

Abstract

Penata rias adalah pekerjaan yang rentan tertular COVID-19. Di masa pandemi, penata rias wajib mengikuti protokol kesehatan untuk menghindari penularan COVID-19, sanitasi dan higiene adalah solusi untuk mencegah penularan COVID-19. Tujuan dari penelitian ini adalah mencari hubungan antara pengetahuan sanitasi higiene penata rias dengan perilaku seorang Make Up Artist dalam merias pengantin di masa pandemi COVID-19. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei. Sampel dari penelitian ini meliputi 45 Alumni Pendidikan Tata Rias Universitas Negeri Jakarta yang bekerja sebagai penata rias dan dipilih menggunakan metode Purposive Sampling. Uji normalitas yang digunakan adalah uji Kolmogorov Smirnov dan mendapatkan hasil pengetahuan sanitasi higiene yaitu 0,56 dan perilaku merias pengantin di masa pandemi COVID-19 yaitu 0,145 data yang dihasilkan bedistribusi normal. Uji linearitas menghasilkan koefisien regresi dengan nilai konstanta sebesar 16,444 dan nilai koefisien sebesar 0,932, diperoleh persamaan regresi Y = 16,444 + 0,932X, artinya hasil yang didapatkan adalah linier. Uji koefisien korelasi menggunakan rumus Product Moment menghasilkan nilai R yaitu 0,734 sehingga didapatkan nilai koefisien determinasi yaitu 53,80%, artinya perilaku penata rias dalam merias pengantin di masa pandemi COVID-19 ditentukan oleh pengetahuan sanitasi higiene sebanyak 53,80%. Selanjutnya dilakukan pengujian untuk hipotesis penelitian dengan uji t dan mendapatkan hasil thitung = 7,082 dan ttabel = 1,68288, artinya ada hubungan positif antara pengetahuan sanitasi higiene penata rias dengan perilaku merias pengantin di masa pandemi COVID-19. Semakin tinggi tingkat pengetahuan sanitasi higiene, maka semakin baik perilakunya dalam merias pengantin di masa pandemi COVID-19.