Andrew Matthew Sianturi
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

PENYULUHAN MANFAAT E-COMMERCE BAGI USAHA MIKRO, KECIL, DAN MENENGAH (UMKM) DI KELURAHAN SERUA, BOJONGSARI, DEPOK Shanti Darmastuti; Mansur Juned; Dini Putri Saraswati; Shan Adam Ghoffar; Pramudya Raharjo; Andrew Matthew Sianturi
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6, No 8 (2023): Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v6i8.2737-2748

Abstract

Kemajuan teknologi informasi seperti internet memfasilitasi para pelaku usaha termasuk di dalamya UMKM untuk dapat memperoleh manfaat ekonomi serta meningkatkan daya saing dalam memasarkan produknya. Kondisi ini tentu saja menuntut para pelaku UMKM untuk dapat beradaptasi maupun mengadopsi kemajuan teknologi informasi ini. E-commerce menjadi salah satu bentuk perkembangan kegiatan ekonomi berbasis digital. Melalui e-commerce, para pelaku usaha dapat memperluas pasar serta meningkatkan efisiensi dalam kegiatan usaha. Pemanfaatan e-commerce di lingkungan UMKM ini menjadi topik menarik dalam pelaksanaan kegiatan pengabdian yang dilakukan oleh tim pengabdi. Berdasarkan diskusi dengan tim Pokja Keluarahan Sehat Serua didapatkan informasi bahwa potensi UMKM di Desa Serua masih perlu mendapatkan penyuluhan lebih lanjut mengenai pemanfaatan e-commerce. Oleh karena itu, melalui kerja sama dengan tim Pokja Kelurahan Sehat Serua, tim pengabdi melaksanakan kegiatan penyuluhan tentang manfaat e-commerce bagi UMKM di Desa Serua. Melalui kegiatan penyuluhan yang dilaksanakan, para peserta sangat tertarik dengan topik e-commerce serta ingin mempelajari lebih lanjut praktik penggunaan e-commerce.