This Author published in this journals
All Journal An - Nisa`
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : An - Nisa`

Emansipasi Wanita Dalam Perspektif Hukum Islam Ani, Fitriyani
An - Nisa` Vol 6 No 2 (2013)
Publisher : PSW

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Emansipasi wanita adalah prospek pelepasan wanita dari kedudukan sosial ekonomi yang rendah, serta pengekangan hukum yang membatasi kemungkinan untuk berkembang dan maju. Islam sangat memuliakan wanita. Al-quran dan sunnah memberikan perhatian yang sangat besar serta kedudukan yang terhormat kepada wanita, baik sebagai anak, istri, ibu, saudara maupun peran lainnya. Begitu pentingnya hal tersebut, Allah mewahyukan sebuah surah dalam al-Quran kepada Nabi Muhammad yaitu Surat An-Nisa yang sebagian besar ayat dalam surat ini membicarakan persoalan yang berhubungan dengan kedudukan, peranan dan perlindungan hukum terhadap hak-hak wanita. sesungguhnya Islam menempatkan wanita di tempat yang sesuai pada tiga bidang: Pertama, bidang kemanusiaan, Islam mengakui hak wanita sebagai manusia dengan sempurna sama dengan pria. Kedua, Bidang sosial, terbuka lebar bagi wanita di segala jenjang pendidikan, diantara mereka menempati jabatan-jabatan penting dan terhormat dalam masyarakat sesuai dengan tingkatan usianya, semakin bertambah pula hak-hak wanita, usia kanak-kanak; kemudian sebagai seorang istri, sampai menjadi seorang ibu yang menginjak lanjut usia (lansia), yang lebih membutuhkan cinta, kasih dan penghormatan. Ketiga, Bidang Hukum, Islam mempergunakannya tatkala sudah mencapai usia dewasa dan tidak ada seorang pun yang berkuasa atasnya baik ayah, suami atau kepala keluarga.