Baiq Siti Aminuriana
Madrasah Aliyah Negeri 1 Kota Mataram

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : SIGMA DIDAKTIKA: Jurnal Pendidikan Matematika

Menilai Numerasi Calon Peserta Didik Madrasah Aliyah menggunakan Pemodelan Rasch Baiq Siti Aminuriana; Shahibul Ahyan
SIGMA DIDAKTIKA: Jurnal Pendidikan Matematika Vol 10, No 2 (2022)
Publisher : SIGMA DIDAKTIKA: Jurnal Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/sigmadidaktika.v10i2.51752

Abstract

Pemerintah sudah melaksanakan Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) di tingkat sekolah sejak tahun 2021. Tujuan dilakukan AKM adalah untuk mengevaluasi dan memetakan sistem pendidikan dari input, proses, dan output. Salah satu kemampuan yang dinilai pada AKM adalah mengenai numerasi peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk menilai numerasi 592 calon peserta didik (laki-laki = 230, perempuan = 362) salah satu Madrasah Aliyah di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat. Data diperoleh dari skor jawaban mereka yang mengikuti seleksi ujian masuk madrasah dan dianalisis menggunakan pemodelan Rasch. Mereka menjawab lima soal numerasi yang dikerjakan dalam waktu 20 menit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebesar 25,34% calon peserta didik memiliki numerasi sangat tingi, 22,13% kategori tinggi, 29,05% kategori rendah, dan 23,48% kategori sangat rendah. Disamping itu, 66,34% jalur prestasi dan 43,44% jalur regular berada pada tingkat numerasi tinggi dan sangat tinggi. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa numerasi calon peserta didik perempuan lebih baik dibandingkan dengan laki-laki.