Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Liwaul Dakwah: Jurnal Kajian Dakwah dan Masyarakat Islam

PERAN PUSTAKAWAN DALAM PEMENUHAN KEBUTUHAN INFORMASI PEMUSTAKA DI PERPUSTAKAAN IAIN LHOKSEUMAWE Nurjannah Nurjannah
Liwaul Dakwah: Jurnal Kajian Dakwah dan Masyarakat Islam Vol. 11 No. 1 (2021): Liwaul Dakwah: Jurnal Kajian Dakwah dan Masyarakat Islam
Publisher : Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah IAIN Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Informasi perpustakaan mempunyai peran sangat penting dalam memberikan layanan informasi secara literal kepada masyarakat. Untuk menjalankan perannya tersebut, sebuah perpustakaan harus memiliki tenaga perpustakaan yang kita kenal dengan istilah pustakawan. Keberadaan perpustakaan tidak terlepas dari peran pustakawan yaitu sebagai penyelenggara kegiatan perpustakaan atau individu yang terlibat dalam kegiatan pelayanan dan memenuhi kebutuhan informasi pemustakanya, serta bertanggung jawab dalam pencapaian kualitas ilmu dan pengetahuan pemustaka. Pustakawan sebagai pelaksana dalam memberikan pelayanan yang dibutuhkan profesionalitas dalam memahami karena kebutuhan masing-masing pemustaka akan mempengaruhi pola perilaku mereka dalam memenuhi kebutuhan informasinya, akan tetapi juga harus memiliki kompetensi pada saat bekerja, contoh sederhananya seperti, mampu memikat hati pemustaka dalam melayani secara lemah lembut dalam berinteraksi, selalu memberikan solusi kepada pemustaka disaat pemustaka tidak menemukan apa yang dia perlukan di perpustakaan. Ha-hal seperti ini adalah tindakan kerja profesional yang sangat sederhana dan juga mempunyai implikasi terhadap keberhasilan suatu layanan. Pada Perpustakaan IAIN Lhokseumawe sudah sepatutnya seorang pustakawan dapat memberikan layanan prima kepada pemustaka dalam rangka pemenuhan akan informasi pemustaka, karena baik buruknya pelayanan, menentukan kemajuan sebuah perpustakaan. Hal tersebut mengindikasikan bahwa pustakawan mempunyai peranan penting dalam semua kegiatan-kegiatan yang dilakukan di dalam sebuah perpustakaan. Kegiatan- tersebut tidak lepas dari tujuan sebuah perpustakaan sebagai tempat untuk memperoleh informasi bagi masyarakat.