Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, KOMPENSASI DAN LINGKUNGAN TERHADAP KINERJA GURU SDN SE-GUGUS 6 KEC. PRAMBON Arnita Mei Wulandari; Edy Djoko Soeprajitno; Restin Meilina
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis pengaruh secara parsial dan simultan gaya kepemimpinan, kompensasi dan lingkungan kerja terhadap kinerja guru SDN se-gugus 6 Kecamatan Prambon, Kabupaten Nganjuk. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan menggunakan teknik kausalitas. Pengumpulan data diperoleh dengan dengan menyebarkan kueisoner. Populasi dalam penelitian yaitu guru SDN se-gugus 6 Kecamatan Prambon Kabupaten Nganjuk yang sudah berstatus ASN. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh. Sampel pada penelitian ini sebanyak 37 responden. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji asumsi klasik, uji analisis linear berganda, koefisien determinasi dan uji hipotesis menggunakan software SPSS Statistics 23. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: gaya kepemimpinan tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru SDN se-gugus 6. Sedangkan kompensasi dan lingkungan kerja berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja guru. Secara simultan gaya kepemimpinan, kompensasi dan lingkungan kerja berpengaruh terhadap kinerja guru se-gugus 6. Hasil kebaruan penelitian variabel yang paling dominan terhadap kinerja guru adalah kompensasi.