Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia (BIIKMA)

PERANCANGAN SISTEM PROMOSI BERBASIS WEB PADA O’EL.NET MENGGUNAKAN METODE SCRUM Dafit Muttaqin; Idris Hafizh Arrosyid; Saprudin
Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia Vol 1 No 6 (2024): Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia (BIIKMA)
Publisher : Shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

− Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem promosi berbasis web pada O’EL.NET menggunakan metode Scrum. Kebutuhan O’EL.NET untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam menyebarkan informasi mengenai jasa pemasangan wifi rumah tanpa kuota. Metode promosi konvensional yang digunakan saat ini, seperti door to door, terbukti memerlukan tenaga dan biaya yang besar serta hanya mencakup area yang terbatas. Oleh karena itu, perancangan sistem promosi berbasis web diharapkan dapat memperluas jangkauan informasi dan menghemat biaya serta tenaga. Penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara, dan studi literatur untuk mengumpulkan data. Sistem yang dirancang mencakup informasi usaha jasa jaringan dan paket yang ditawarkan oleh O’EL.NET, serta kontak yang dapat dihubungi untuk pemesanan jasa. Implementasi metode Scrum dilakukan untuk mengelola proyek pengembangan sistem secara iteratif dan adaptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem promosi berbasis web dapat membantu O’EL.NET dalam menyebarkan informasi secara lebih luas dan efisien. Sistem ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur pendukung seperti PHP, MySQL, PHPMyAdmin, XAMPP, dan Laravel untuk memastikan kinerja yang optimal.