Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : MURHUM : JURNAL PENDIDIKAN ANAK USIA DINI

Penyelarasan Kurikulum Merdeka dalam Pendidikan Inklusi di Taman Kanak-Kanak Banjarmasin Rohmad, Basuki; Suriansyah, Ahmad; Novitawati, Novitawati
Murhum : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol. 5 No. 2 (2024): Desember In Progress
Publisher : Perkumpulan Pengelola Jurnal (PPJ) PAUD Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/murhum.v5i2.901

Abstract

Kebijakan Merdeka belajar menimbulkan problematika seiring belum siapnya Sumber Daya Pendidik mengenai kurikulum Merdeka, Sarana dan prasarana yang belum memadai dan tidak mendukung. Penyelenggara pendidikan inklusi sudah memiliki problematika tersendiri yang tidak semua lembaga sekolah mampu menyelenggarakannya. Perlunya strategi yang tepat untuk menyelaraskan kurikulum merdeka dalam pendidikan inklusi khususnya pendidikan anak usia dini menjadi dasar dari tujuan penelitian ini. TK Insan Mulia dan TK Bina Sejahtera Banjarmasin adalah dua Lembaga penyelenggara Pendidikan inklusi dan sudah mengimplementasikan kurikulum merdeka dalam pembelajaran, yang terlaksana sesuai dengan kebutuhan belajar dan minat anak. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, yakni memperhatikan, menganalisis, dan menggambarkan lebih dalam apa yang terjadi dilapangan. Penilitian ini menggunakan jenis penelitian studi multi situs dan sumber data berasal dari pengurus yayasan, kepala sekolah, dan dewan guru. Pengambilan data dilakukan dengan cara melakukan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini disimpulkan bahwa: 1) melakukan peninjauan terhadap kurikulum terdahulu, merumuskan visi dan misi sekolah, menyusun KOSP dan Modul ajar, melakukan pemanfaatan teknologi dan sumber daya digital, melakukan pelatihan untuk tenaga pendidik guna menambah wawasan dan pengetahuan di bidang kurikulum merdeka; 2) pembelajaran yang berdiferensiasi; 3) dukungan kepemimpinan, adanya platform merdeka mengajar (PMM), pelatihan dan pengembangan kualitas bagi pendidik.