Serambi Saintia : Jurnal Sains dan Aplikasi
Vol 5, No 1 (2017): Serambi Saintia

Pengelolaan Sampah Organik menjadi Gas Metana

Armi, Armi (Unknown)
Mandasari, Dian (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Pengelolaan sampah organik menjadi gas metana sebagai gas alternatif (biogas) yang digunakan oleh masyarakat di TPA Gampong Jawa, (2) Cara penyaluran gas metana sebagai gas alternatif (Biogas) yang dilakukan oleh pengelola TPA Gampong Jawa. Penelitian dilakukan pada tanggal 17 sampai 25 Oktober 2016. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang bersifat kualitatif serta menggunakan pendekatan deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Sampah organik yang ada di TPA (Tempat Pembuangan Akhir) Gampong Jawa Kecamatana Kutaraja Banda Aceh ini dilakukan secara teknik dengan mengikuti proses instalasi pipa sesuai dengan standarisasi yang ada serta diikuti dengan berbagai macam eksperimen sehingga gas tersebut dapat didistribusikan ke masyarakat sebagai gas alternatif (biogas), (2) Sistem penyaluran dilakukan dengan cara pemasangan pipa yang telah disambungkan ke tempat penampungan gas (tandon) yang dibangun ditengah-tengah lingkungan masyarakat dan dari tandon itulah masyarakat dapat menggunakan gas tersebut sebagai gas alternatif (biogas). Kata Kunci : Sampah Organik, Gas Metana

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

serambi-saintia

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Immunology & microbiology Nursing Public Health

Description

Serambi Saintia : Jurnal Sains dan Aplikasi merupakan jurnal yang pertama kali diterbitkan pada bulan April 2013 oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Serambi Mekkah, Banda Aceh, Indonesia. Serambi Saintia memuat artikel dalam bidang Sains, seperti Biologi, Kimia, Fisika, dan ...