Journal Of Community and Emergency
Vol 3 No 2 (2015): Journal Of Community & Emergency

Hubungan Motivasi Masyarakat dengan Tindakan Pencegahan Malaria Di Desa Bosso Kecamatan Gane Barat Kabupaten Halmahera Selatan

Langingi, Ake R. C. (Unknown)
Kansil, Merdy R. (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2018

Abstract

Malaria merupakan salah satu penyakit menular yang masih menjadi masalah kesehatan bagi masyarakat dunia yang dapat menyebabkan kematian terutama pada kelompok resiko tinggi yakni bayi, anak balita, ibu hamil, selain itu malaria secara langsung menyebabkan anemia dan dapat menurunkan produktivitas kerja. Desa Bosso Kecamatan Gane Barat merupakan bagian wilayah Halmahera yang memiliki penderita malaria yang relatif banyak. Tujuan yang akan dicapai dalam penelitian ini ialah Diketahui hubungan motivasi masyarakat dengan tindakan pencegahan malaria di Desa Bosso Kecamatan Gane Barat Kabupaten Halmahera Selatan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional study. Penelitian ini telah di lakukan di Desa Bosso Kecamatan Gane Barat Kabupaten Halmahera Selatan pada bulan April-Mei 2015. Untuk mengetahui hubungan antara motivasi masyarakat dengan tindakan pencegahan malaria di Desa Bossomelalui uji statistika Chi-square. Hasil Penelitian menunjukkan ada hubungan yang bermakna antara Motivasi Masyarakat dengan Tindakan Pencegahan Malaria karena nilai p=0,001.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

community

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Journal Of Community and Emergency (e-ISSN: 2655-7487, p-ISSN: 2337-7356) adalah majalah ilmiah yang dikelola dan diterbitkan oleh Fakultas Keperawatan Universitas Pembangunan Indonesia di Manado, diterbitkan setiap 4 (empat) bulan sekali dalam satu tahun yaitu pada bulan Januari, Mei, September. ...