WIDYABHAKTI Jurnal Ilmiah Populer
Vol. 1 No. 3 (2019): Juli

Pelatihan dan Pendampingan PTK Menggunakan Model Pembelajaran di UPT SD

Indah Pratiwi (PGSD / Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU))
Suci Perwita Sari (PGSD / Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU))
Chairunnisa Amelia (PGSD / Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU))



Article Info

Publish Date
09 Jul 2019

Abstract

Kegiatan dilaksanakan di SD Negeri 106170 Ajibaho Kecamatan Biru – Biru dan SD Negeri 101798 Kecamatan Delitua, berupa pelatihan dan pendampingan, serta penyusunan buku model – model pembelajaran sebagai panduan dalam pembuatan penelitian tindakan kelas (PTK). Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah klasikal dan diskusi yang meliputi beberapa tahapan yaitu penyampaian materi sistematika penulisan proposal, materi mengenai teknis pelaksanaan penelitian, klinik penyusunan PTK, pendampingan pelaksanaan penelitian dan penyusunan laporan akhir penelitian. Tujuan dari pelatihan ini adalah adanya peningkatan pemahaman guru tentang penelitian tindakan kelas meliputi pembuatan proposal, teknis pelaksanaan penelitian sampai tahap pelaporan. Hasil penelitian diharapkan dapat digunakan sebagai perbaikan proses pembelajaran di kelas, rekomendasi model pembelajaran dan menambah angka kredit peneliti untuk menunjang karirnya. Setelah kegiatan pelatihan dan pendampingan, guru-guru sudah memiliki satu PTK untuk satu semester yang dapat digunakan untuk keperluan peningkatan nilai SKP yang berguna untuk penunjang prestasi kinerja. Dari keseluruhan target 20 orang guru yang dijadwalkan, 16 orang guru yang hadir dalam pelatihan dan pendampingan penyusunan PTK di UPT Sekolah Dasar.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

widyabhakti

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

WIDYABHAKTI Jurnal Ilmiah Populer yang memiliki filosofi memberikan pencerahan dalam hal ilmu pengetahuan kepada masyarakat dengan cara mentransfer ilmu pengetahuan dan pengalaman dari sumber literasi ilmiah dengan cara pelatihan dan penyuluhan, sosial, manajemen, peningkatan produksi, product ...