ECOPLAN : JOURNAL OF ECONOMICS AND DEVELOPMENT STUDIES
Vol 1 No 2 (2018)

KAJIAN NILAI EKONOMI SUNGAI TAMBAN MUARA KECAMATAN TAMBAN KABUPATEN BARITO KUALA

Yunita Sopiana (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2018

Abstract

Sungai Tamban Muara merupakan salah satu sungai di Kabupaten Barito Kuala yang keberadaan sungai ini menunjang slstem perekonomian daerah. Menurut Fauzi (2006), kontribusl air terhadap pembangunan ekonomi dan sosial sangat vital. Awal peradaban manusia dan lahlmya pusat-pusat pertumbuhan ekonomi juga dimulai dari sumber-sumber air, Meningkatnya kemajuan perekonomian, industri, dan juga teknologi berdampak bagi ekosistem Sungai Tamban Muara. Pertumbuhan ekonoml yang tidak berwawasan lingkungan semakin memperparah kerusakan ekosistem sungal tersebut. Jika dlblarkan lebih lama dan tanpa penanganan yang lebih lanjut maka ekosistem Sungai Tamban Muara akan mengalami kerusakan yang semakin parah. Hal ini tidak hanya akan merugikan masyarakat yang tinggal di ekosistem tetapi masyarakat Kota Banjarmasln yang selama ini juga ikut merasakan manfaat dari sungai tersebut. maka tujuan dari penelitian ini adalah menghitung nilai ekonomi (economic value) ekosistem Sungai Tamban Muara di Kecamatan Tamban. Penelitian lnl dilakukan di sungai Tamban Muara, Kecamatan Tamban Kabupaten Barito Kuala tahun 2017, penentuan sampling dilakukan secara tertuju (purposive) dengan mempertimbangkan sungai Tamban Muara sebagai sungai yang mengalir di kecamatan tamban yang berhubungan langsung dengan sungai Martapura di kota Banjarmasin dan pusat jalur perekonomian regional yang sedang berkembang pesat. Pengukuran Nilai Ekonomi terhadap sungal sebagai barang publik berupa nilai ekonomi. Key Words: Sungai Tamban Muara, Nilai Ekonomi Sungai Tamban Muara

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

iesp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Ecoplan: Journal of Economics and Development Studies adalah Jurnal yang diterbitkan oleh Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lambung Mangkurat yang terbit dua kali dalam setahun pada bulan April dan Oktober. ...