JIMFE (Jurnal Ilmiah Manajemen Fakultas Ekonomi)
Vol 5, No 2 (2013): Vol 5, No 2 (2013)

PENGARUH KUALITAS PRODUK TERHADAP TINGKAT KEPUASAN PENGGUNA TELKOM FLEXI PADA PT TELKOM BOGOR

Yetty Husnul Hayati (Dosen Tetap Fakultas Ekonomi Universitas Pakuan)
Gissa Tamara (Mahasiswa Tetap Fakultas Ekonomi Universitas Pakuan)



Article Info

Publish Date
29 Mar 2018

Abstract

ABSTRAKKualitas produk merupakan faktor penentu tingkat kepuasan yang diperoleh konsumen setelah melakukan pembelian dan pemakaian terhadap suatu produk. Pengalaman yang baik atau buruk terhadap produk akan mempengaruhi konsumen untuk melakukan pembelian kembali atau tidak. Sehingga pengelola usaha dituntut untuk menciptakan sebuah produk yang disesuaikan dengan kebutuhan atau selera konsumen. gangguan yang terjadi pada jaringan TELKOM Flexi dapat disebabkan oleh sistem limited mobility yang diharuskan memakai kode, adanya gangguan alam, aktivitas manusia, aktivitas pihak ketiga, gangguan binatang, dan material yang jelek.Dari sekian banyak gangguan yang terjadi, TELKOM berusaha untuk menekan gangguan dengan memperbaiki sistem jaringan serta melakukan tindakan pencegahan agar tidak terjadi lagi.Serta banyak konsumen yang mengeluh dikarenakan sistem Flexi yang diharuskan memakai sistem telepon bergerak terbatas dalam satu area code. Memungkinkan para konsumen tidak sempat atau lupa memakai kode area daerah tersebut dan telepon tidak dapat digunakan selama didaerah tersebut.Metode analisis yang digunakan penulis dalam penelitian untuk mengetahui hubungan antara dua variabel diferensiansi kualitas produk dan kepuasan yaitu dengan menggunakan metode ChiSquare.Berdasarkan hasil perhitungan diketahui Chi-Square hitung sebesar (1.461,927), sedangkan Chi-Square tabel sebesar (84,4178733). Dengan demikian data yang diperoleh dari kuesioner menunjukan bahwa Chi-Square hitung sebesar Chi-Square tabel, maka tolak H0, artinya minimal ada sebagian kecil konsumen yang tidak puas terhadap produk yang ditawarkan oleh PT Telkom Bogor. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kualitas produk yang ditawarkan oleh perusahaan belum cukup memuaskan para konsumen, karena masih ada sebagian kecil konsumen yang tidak merasa puas akan kualitas produk Telkom Flexi.Kata kunci: kinerja, pelayanan, kualitas produk, harapan, tingkat kepuasan

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jimfe

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Manajemen Fakultas Ekonomi (JIMFE) aims to publish scientific articles in management which can give contribution to the education and development of the science. JIMFE welcomes empirical, theoretical, and case-based studies articles which are relevant to all management aspects ...