PSIKOVIDYA
Vol 16 No 2 (2012)

PENGARUH MOTIVASI BERSAING DAN DISIPLIN BELAJAR TERHADAP PRESTASI SISWA “MTS AL-HIDAYAH DONOWARIH KARANGPLOSO MALANG

yeni Widyawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Mar 2017

Abstract

MTs Al-Hidayah Karangploso Malang adalah sekolah swasta yang dikelola oleh yayasan pendidikan Islam. Sekolah ini memiliki konsentrasi ilmu yang berhubunggan dengan ilmu-ilmu agama Islam. Penelitian bertujuan untuk mengetahui adanya penggaruh motivasi bersaing dan disiplin belajar terhadap prestasi belajar siswa MTs Al-Hidayah Donowarih Karangploso-Malang, populasi yang digunakan berjumlah 50 siswa. Analisis data menggunakan rumus analisis regresi dua prediktor. Uji validitas menggunakan teknik simple random sampling. Uji Reliabilitas menggunakan program uji keandalan Teknik Hoyt. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode skala dan dokumentasi. Hasil analisis data diperoleh Freg=56,449 dengan p=0,000. Hipotesis yang berbunyi ada pengaruh motivasi bersaing dan disiplin belajar terhadap perstasi belajar siswa diterima (Hi), pada taraf 99%, karena variabel X memiliki hubungan yang sangat signifikan terhadap variabel Y. Hasil koefisien determinan diperoleh hasil R²=0,706 artinya variabel motivasi bersaing dan disiplin belajar sebesar 69,5%.

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

psikovidya

Publisher

Subject

Humanities

Description

PSIKOVIDYA adalah jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang. Psikovidya terbit dua kali setahun dengan P-ISSN: 0853-8050, E-ISSN: 2502-6925. Psikovidya merupakan publikasi ilmiah resmi yang menerbitkan tulisan hasil penelitian yang mencakup berbagai bidang ...