Jurnal Ekonomi Bisnis Indonesia
Vol 12 No 01 (2017): JEBI

PENGARUH INFLASI, TINGKAT SUKU BUNGA, DAN NILAI TUKAR TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI INDONESIA

Susanto, Susanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 May 2018

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh inflasi, tingkat suku bunga, dan nilai tukar terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun 1996 sampai dengan tahun 2016. Metode penelitian menggunakan analisis regresi dan korelasi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial maupun secara simultan variabel inflasi, tingkat suku bunga, dan nilai tukar berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Besarnya nilai koefisien korelasi (R) sebesar 0,926 yang berarti menunjukkan adanya korelasi/hubungan yang sangat kuat antara inflasi, tingkat suku bunga, dan nilai tukar terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia. Besarnya nilai adjusted coeficient of determination (adjusted R2) adalah 0,831 atau 83,1% yang berarti variabel-variabel bebas dapat menerangkan perubahan pada variabel pertumbuhan ekonomi sebesar 83,1% sedangkan sisanya sebesar 16,9% diterangkan oleh faktor-faktor lain diluar penelitian ini.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

Jebi

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

JEBI (Journal Economics Business Indonesian). The International Journal published by Indonesian Business School. This journal focused on Economics, Business and Management studies. The Journal is published twice a year. The aim of the journal is to disseminate the Economics, Business and Management ...