Voice Of Informatics
Vol 8, No 2 (2019)

Sistem Reservasi Paket Wisata Pelayaran Menggunakan Mobile Commerce di Kota Bandung

Wiguna, Wildan (Universitas Bina Sarana Informatika)
Alawiyah, Tuti (Universitas Bina Sarana Informatika)



Article Info

Publish Date
29 Jul 2019

Abstract

Pariwisata pelayaran merupakan kegiatan yang berhubungan dengan perjalanan rekreasi melalui perjalanan laut yang biasanya menggunakan kapal pesiar. Beberapa media iklan sering memberikan penawaran khusus dengan sedikitnya rincian informasi dan transparansi mengenai paket wisata yang tersedia. Terdapat kemungkinan yang cukup serius dari pihak agen perjalanan dalam mendapatkan keuntungan yang tidak diizinkan oleh pengelola wisata. Dari studi dokumentasi dan observasi yang telah dilakukan terdapat beberapa agen perjalanan di Kota Bandung yang menyediakan jasa wisata pelayaran. Namun tidak semua layanan pada agen tersebut ditangani oleh OTA (Online Travel Agent) dalam melakukan transaksi reservasinya. Pelanggan mengalami kendala ketika ingin memilih dan memesan paket wisata pelayaran yang sesuai dengan kebutuhannya. Hal ini biasanya disebabkan oleh karyawan yang kekurangan fasilitas dalam mengelola transaksi reservasi serta menyampaikan informasi kapal pesiar secara langsung kepada pelanggan. Sehingga tujuan dari penelitian ini yaitu membangun suatu sistem reservasi terkini menggunakan teknologi perangkat bergerak untuk membantu pelanggan maupun karyawan dalam melakukan transaksi paket wisata pelayaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem reservasi paket wisata pelayaran berbasis mobile commerce berhasil dibangun menggunakan aplikasi android dan web server. Sistem tersebut mampu menawarkan paket wisata pelayaran dengan informasi yang terperinci dan transparan dari pengelola wisata. Aplikasi android memudahkan pelanggan dalam membuat reservasi paket wisata pelayaran. Kemudian web server berperan membantu karyawan admin dalam mengelola transaksi reservasi serta menyampaikan informasi kapal pesiar secara langsung kepada pelanggan

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

voi

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal VOI (Voice Of Informatics) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) STMIK Tasikmalaya, diterbitkan Bulan Januari dan Juli setiap tahunnya. Berisi hasil penelitian ilmiah di bidang informatika. Jurnal VOI ini bertujuan untuk menjembatani ...