Indonesian Journal of Business Intelligence (IJUBI)
Vol 2, No 1 (2019): Indonesian Journal of Business Intelligence (IJUBI)

PERANCANGAN SISTEM PELELANGAN BERITA BERBASIS WEBSITE

Deden Hardan Gutama (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jul 2019

Abstract

Kejadian disekitar masyarakat seperti kecelakaan, berita pendidikan, traveling, dan olah raga tak sedikit yang mereka dokumentasikan untuk keperluan pribadi atau untuk dijual keperusahaan penyiar seperti stasiun radio, stasiun televisi, dan surat kabar. Namun tak semudah yang dibayangkan untuk menjual berita/informasi yang mereka dapatkan, mereka harus menunggu waktu yang cukup lama bahkan ke tidak pastian tak sedikit mereka dapatkan seperti email yang tidak dibalas, dan lain-lain.Permasalahan kedua ada pada perusahaan penyiar, yaitu mendapatkan berita yang aktual, update, dan terpercaya. Dalam mendapatkan berita yang aktual, update,       dan terpercaya perusahaan mempercayakan wartawan mereka yang ditunjuk ke lokasi, dengan sistem ini waktu menjadi kendala karena proses perjalanan yang dimana waktu adalah faktor utama dalam mendapatkan berita yaitu “update”.Melihat permasalahan tersebut, penulis ingin memberikan solusi yaitu “Perancangan Sistem Pelelangan Berita Berbasis Web”. Diharapkan solusi ini dapat mempermudah pelelangan berita dan mendapatkan berita yang aktual, update, dan terpercaya menggunakan bahasa pemrograman PHP.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

IJUBI

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Fokus jurnal adalah karya inovatif pada analisis, desain, pengembangan, implementasi, evaluasi program, proyek, dan produk sistem informasi dalam manajemen strategis dan intelijen bisnis. ...