Geneologi PAI : Jurnal Ilmiah Bidang Pendidikan Agama Islam
Vol 4 No 1 (2017): June 2017

METODE PEMBELAJARAN PAI BERBASIS NILAI NILAI PENYUCIAN JIWA DI SMA AL-MUTTAQIN TASIKMALAYA

misbah muhamad (Dosen PAI Fakultas Ekonomi Unswagati Cirebon)



Article Info

Publish Date
02 Jul 2018

Abstract

Mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMA Al-Muttaqin Tasikmalaya yangberakar pada nilai-nilai agama dan kebudayaan nasional Indonesia, belum sepenuhnyatanggap terhadap tuntutan perubahan zaman. Hal demikian, didasarkan kepadapengamatan terhadap metode pembelajaran PAI di SMA Al-Muttaqin, yang masihkonvensional seperti ceramah, tanya jawab, dan praktik. Walaupun metodepembelajaran sudah bervariasi, namun metode pembelajaran ini belum sepenuhnya bisamenurunkan pesan-pesan moral secara signifikan dari nilai-nilai spiritual Islam. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan metode pembelajaran PAI ceramah,tanya jawab, dan praktik, yang digunakan di SMA Al-Muttaqin, menjadi metodepembelajaran berbasis nilai-nilai penyucian jiwa dengan pendekatan tasawuf Islam danpsikologi Islam secara terintegrasi. Metode penelitian yang digunakan adalah Research & Development (R&D), yaitumodel penelitian yang mengembangkan metode pembelajaran yang sudah ada kepadametode pembelajaran baru secara sistemik dan terukur. Adapun disiplin ilmu yangdijadikan basis analisis adalah tasawuf Islam dan psikologi Islam secara terintegrasi. Kemudian, untuk mempertajam penelitian digunakan juga discourse analysis, yangmenganalisis teks dengan cara menghubungkannya dengan konteks atau fenomena,sehingga menjadi satu kesatuan teks dan konteks. Temuan dari penelitian ini adalah bahwa metode pembelajaran PAI di SMA AlMuttaqinmasihkonvensionalyaitu terpaku kepada metode pembelajar ceramah, tanyajawab, dan praktik. Selain itu, terdapat kesalahpahaman teori yang digunakan yangterdapat di dalam RPP, yaitu metode pembelajaran praktik hanya dipahami sebatasmempraktikan materi pembelajaran di ruang belajar. Padahal, hakikat metodepembelajaran praktik tidak boleh dibatasi di ruang belajar yang sempit. Setelahdikembangkan kepada metode pembelajaran berbasis nilai-nilai penyucian jiwa, metodepembelajaran qishah (cerita), al-tarbiyah bi al-ahdats (studi kasus), dan tafakkur(berpikir) lebih efektif dari pada metode pembelajaran ceramah, tanya jawab, dan praktik

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

geneologi

Publisher

Subject

Other

Description

Geneologi PAI, diterbitkan enam bulan sekali oleh Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN “SMH” Banten. ...