Future : Jurnal Manajemen dan Akuntansi
Vol 6, No 1: September (2018)

Analisis Rasio Untuk Pengukuran Kinerja Keuangan Dan Evaluasi Kinerja Keuangan Pemerintah (Studi Kasus Pemerintah Kota Jayapura)

Tanan, Christina Irwati (Universitas Ottow Geissler Papua)
Duri, Jimmi Ari (Universitas Ottow Geissler Papua, Dosen)



Article Info

Publish Date
24 Oct 2018

Abstract

AbstraKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui  kinerja keuangan Pemerintah Kota Jayapura pada tahun 2011 s/d 2017 untuk mengevaluasi kinerja keuangan Pemerintah Kota Jayapura yang dapat menjadi evaluasi untuk meningkatkan kinerja keuangan Pemerintah Kota Jayapura.Berdasarkan hasil Analisis ratio keuangan diperoleh Kontribusi PAD  terhadap Penerimaan daerah Kota Jayapura menunjukkan bahwa semakin tinggi kontribusi PAD rata-rata ratio derajat desentralisasi dari tahun 2011s/d 2017 adalah sebesar 11,56 persen. Namun masih  dalam kategori rendah sekali. Rasio ketergantungan Pemerintah Kota Jayapura terhadap Pemerintah Pusat semakin menurun tetapi masih dalam kategori tinggi  karena masih dominannya pendapatan transfer pusat dalam pendapatan daerah .      Rasio kemandirian daerah maka menunjukkan bahwa rasio kemandirian masih rendah sekali dan perlu ada upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Jayapura untuk meningkatkan kemandiriannya terhadap penerimaan transfer pusat..Rasio Efektifitas menunjukkan realisasi PAD Kota Jayapura pada tahun 2011 s/d 2017 menunjukkan hasil sangat efektif karena pencapaian  realisasi PAD diatas target yang ditetapkan. Rasio efisiensi pemerintah Kota Jayapura masuk dalam kriteria Efisien karena perbandingan antara biaya pemungutan PAD dan realisasi penerimaan PAD tahun 2011 s/d 2017 sebesar 3,21 persen yang masuk dalam kategori Efisien. Kontribusi yang diperoleh dari penerimaan BUMD masih tergolong kecil  terhadap Total Penerimaan daerah. Penelitian ini diharapkan Sebagai bahan evaluasi kinerja keuangan  bagi Pemerintah Kota Jayapura untuk terus meningkatkan kinerja keuangannya antara lain mengurangi ketergantungan pada transfer pusat dan meningkatkan kemandirian daerah terhadap pemerintah pusat.  Kata kunci:   Kinerja keuangan, evaluasi kinerja keuangan, analisis ratio.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Future : Jurnal Manajemen dan Akuntansi (FJMA) diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi Universitas Yapis Papua sejak Tahun 2013 (Edisi Cetak) dan diterbitkan secara online di mulai dari edisi Vol.4 No.1, September 2017. Future : Jurnal Manajemen dan Akuntansi (FJMA) bertujuan untuk menjadi media ...