JURNAL ILMIAH GEOMATIKA
Vol 25, No 2 (2019)

PENGGUNAAN FOTO UDARA FORMAT KECIL UNTUK IDENTIFIKASI KERENTANAN LINGKUNGAN TERHADAP BENCANA TSUNAMI DI YOGYAKARTA INTERNATIONAL AIRPORT (YIA)

Fauzi, Yulian (Universitas Bengkulu)
Hartono, Hartono (Universitas Gadjah Mada)
Brotopuspito, Kirbani Sri (Universitas Gadjah Mada)
Kongko, Widjo (Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT))



Article Info

Publish Date
29 Nov 2019

Abstract

Yogyakarta International Airport (YIA) terletak dalam zona rawan bencana tsunami dengan risiko tinggi. Wilayah ini berhadapan langsung dengan Samudera Hindia yang merupakan zona subduksi yang berpotensi menimbulkan gempa bumi megathrust dan tsunami besar. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan identifikasi dan analisis kerentanan lingkungan terhadap bencana tsunami di YIA menggunakan Foto Udara Format Kecil (FUFK). Kerentanan lingkungan dinilai dari kondisi topografi, keberadaan petunjuk evakuasi, akses evakuasi, sumber daya untuk evakuasi, dan kondisi jalur evakuasi. Pengumpulan data melalui pemotretan FUFK menggunakan Wahana Udara Nir Awak (WUNA) dan pengamatan kondisi lingkungan. Hasil identifikasi dan analisis menunjukkan kerentanan lingkungan untuk menghadapi bencana tsunami di lokasi kajian masih rendah. Hal ini dapat dilihat dari keberadaan petunjuk arah evakuasi yang tidak tersebar dengan baik, terbatasnya jalan untuk jalur evakuasi, dan tidak adanya perbukitan. Tempat Evakuasi Sementara (TES) yang sangat mungkin ditetapkan di YIA dan sekitarnya adalah bangunan perlindungan evakuasi.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

GM

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences Mathematics

Description

Geomatika (can be called Jurnal Ilmiah Geomatika-JIG) is a peer-reviewed journal published by Geospatial Information Agency (Badan Informasi Geospasial-BIG). All papers are peer-reviewed by at least two experts before accepted for publication. Geomatika will publish in two times issues: Mei and ...