Jurnal Sains Riset
Vol 7, No 3 (2017): Desember 2017

Pola Pembinaan Prestasi Olahraga Usia Dini Pada SD Negeri 2 Percontohan Tijue

Amirzan Amirzan (Universitas Jabal Ghafur)



Article Info

Publish Date
15 Mar 2019

Abstract

Dukungan seluruh unsur yang terkait dalam pengembangan prestasi siswa di sekolah dipandang sebagai suatu hal yang sangat penting dalam program peningkatan prestasi olahraga usia dini di sekolah, dengan penyelenggaraan pembelajaran PJOKyang berfungsi untuk mengembangkan potensi fisik siswa yang mengarah kepada pembinaan aspek psikomotor, karena semua akan bermuara dan bermanfaat bagi siswa untuk mengembangkan potensi kemampuan berolahraga yang ia miliki. Penelitian yang berjudul Pola Pembinaan Prestasi Olahraga Usia Dini Pada SD Negeri 2 Percontohan Tijue bertujuan untuk mengetahui bagaimana sistem pembinaan prestasi olahraga usia dini di sekolah, dan bagaimana peran guru bidang studi, karyawan dan Kepala Sekolah dalam membina prestasi olahraga di sekolah. Penelitian yang menentukan sampel Kepala Sekolah, wakil kepala sekolah Guru PJOK, Guru Kelas, karyawan dan siswa sebanyak 25 orang.Sedangkan isntrumen penelitian dengan mengedarkan angket.Bedasarkan bukti-bukti yang telah dikumpulkan bahwa Pembinaan prestasi olahraga usia dini di SD Negeri 2 Percontohan Tijue dilaksanakan dengan kegiatan pembinaan yang terprogram, didukung oleh guru PJOK yang memenuhi keriteria kelayakan, mendapat persetujuan dari semua guru kelas yang ada, kegiatan pembinaan dibiayai seluruhnya oleh sekolah dan wali siswa, kepala sekolah membina dengan baik, hasil penelitian membuktikan bahwa pembinaan cabang olahraga telah berjalan sebagai mana mestinya. Kata Kunci : Prestasi, Olahraga, Usia dini

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JSR

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Kegiatan penelitian adalah salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam rangka pengembangan ilmu pengetahuan dan menyebarkan hasil penelitian tersebut kepada masyarakat. Jurnal SAINS RISET merupakan salah satu wadah mempublikasikan tulisan hasil penelitian bagi para dosen Universitas Jabal Ghafur ...