Informatik : Jurnal Ilmu Komputer
Vol 15, No 3 (2019): Desember 2019

IMPLEMENTASI METODE NAÏVE BAYES UNTUK ANALISIS SENTIMEN WARGA JAKARTA TERHADAP KEHADIRAN MASS RAPID TRANSIT

Afrizal, Sarika (Unknown)
Irmanda, Helena Nurramdhani (Unknown)
Falih, Noor (Unknown)
Isnainiyah, Ika Nurlaili (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2019

Abstract

Kegiatan riset ini bertujuan untuk menganalisis animo masyarakat Indonesia khususnya warga Jakarta atas munculnya transportasi massa umum MRT yang di resmikan oleh Pemerintah di bulan Maret 2019. Tahapan penelitian diawali  proses crawling tweet dengan menggunakan tweetscrapper dari python. Kemudian dilakukan Preprocessing  sehingga didapatkan data tweet yang siap untuk diproses pada pemisahan data yaitu data training dan data testing. Data training dilakukan proses pembobotan dengan TF-IDF, dan proses pembelajaran dengan naive bayes. Proses ini disebut dengan proses training yang bertujuan untuk menghasilkan model klasfikasi. Model klasifikasi digunakan untuk data testing melakukan proses klasifikasi yang menghasilkan label sentimen (positif/negatif). Proses ini dinamakan dengan proses testing. Hasil testing akan dilakukan perhitungan akurasi dari model yang sudah dibuat. Luaran dari penelitian ini berupa analisis sentimen animo warga Jakarta pada media sosial Twitter terhadap kehadiran layanan transportasi publik MRT, dan akurasi yang dihasilkan oleh metode naïve bayes yang diimplementasikan pada analisis sentimen

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

informatik

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Informatik menerima artikel ilmiah dengan area penelitian pada area Internet Business & Application, Networking & Cyber Security, Statistics & Computation, Elearning & Multimedia, Robotics & ...