Al-Infaq : Jurnal Ekonomi Islam
Vol 6, No 1 (2015)

PENGARUH STRATEGI PEMASARAN PRODUK TABUNGAN IB HASANAH DENGAN AKAD WADIAH TERHADAP TINGKAT PERTUMBUHAN JUMLAH NASABAH BNI SYARIAH CABANG BOGOR

Maesari, Maesari (Unknown)
Ibdalsyah, Ibdalsyah (Unknown)
Hakiem, Hilman (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Mar 2015

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menganalisa apakah ada pengaruh strategi pemasaran produk tabungan iB Hasanah dengan akad wadiah terhadap tingkat pertumbuhan jumlah nasabah di BNI Syariah Cabang Bogor. Berdasarkan strategi pemasaran yang telah dilakukan BNI Syariah Cabang Bogor yaitu merekrut tenaga marketing (freelance), strategi membuka gerai (opentable), strategi kerjasama (joint to school and campus), strategi sponsor, strategi payroll penggajian. Terbukti bahwa dengan adanya strategi ini BNI Syariah Cabang Bogor mampu merealisasikan apa yang menjadi harapan pihak manajemen yaitu meningkatkan kepercayaan dan minat masyarakat kota Bogor terhadap produk-produk yang ditawarkan. Dalam penelitian ini juga ditemukan, terdapat pengaruh sangat kuat/tinggi antara strategi pemasaran produk tabungan iB hasanah dengan akad wadiah terhadap tingkat pertumbuhan jumlah nasabah.

Copyrights © 2015