Jurnal Onoma: Pendidikan, Bahasa, dan Sastra
Vol. 5 No. 2 (2019)

Hubungan Antara Penguasaan Kosakata dan Struktur Kalimat Bahasa Indonesia dengan Keterampilan Menulis Paragraf Argumentasi Siswa Kelas X SMA Negeri 6 Palopo

Yusni Yusni (STIKES Mega Buana Palopo)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) Penguasaan kosakata siswa kelas X SMA Negeri 6 Palopo; (2) Penguasaan struktur kalimat bahasa Indonesia siswa kelas X SMA Negeri 6 Palopo; (3) Kemampuan menulis paragraf argumentasi siswa kelas X SMA Negeri 6 Palopo; (4) Hubungan yang signifikan penguasaan kosakata dan struktur kalimat bahasa Indonesia dengan keterampilan menulis paragraf argumentasi siswa kelas X SMA Negeri 6 Palopo. Penelitian ini merupakan penelitian korelasi ganda. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 6 Palopo tahun pelajaran 2015-2016 yang berjumlah 389 siswa. Sampel berjumlah 41 yang diambil menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen pengumpulan data adalah penguasaan kosakata, penguasaan struktur kalimat, dan keterampilan menulis paragraf argumentasi. Analisis data yang digunakan Uji Persyaratan Analisis dan pengujian hipotesis melalui program SPSS 20 for window. Berdasarkan hasil penelitian yang ditemukan menunjukkan bahwa: hasil tes penguasaan kosakata nilai rata-rata 81,254. Terdapat 5 siswa atau 12.2% berada pada kategori sangat tinggi, sedangkan kategori sangat rendah hanya terdiri atas 3 siswa atau 7.3%. Sisanya berada pada tingkat tinggi dan sedang sebanyak 33 siswa atau 80,5%. Hasil tes penguasaan struktur kalimat menunjukkan bahwa nilai rata-rata 79,300. Terdapat 4 siswa atau 9,8% berada pada kategori sangat tinggi, 16 siswa atau 39% pada kategori tinggi diikuti 15 siswa atau 36.6% pada tingkat sedang dan 6 siswa dengan kategori rendah sebesar 14,6 %. Hasil tes keterampilan menulis paragraf argumentasi menunjukkan bahwa nilai rata-rata 78,049. Terdapat 5 siswa atau 12.2% berada pada kategori sangat tinggi, sedangkan kategori sangat rendah hanya terdiri atas 6 siswa atau 14,6 %. Sisanya berada pada tingkat tinggi dan sedang sebanyak 30 siswa atau 73,2%. Hal ini menunjukkan bahwa variabel penguasaan kosakata dan struktur kalimat terhadap keterampilan menulis paragraf argumentasi adalah 48,5%, sedangkan 51,5% ditentukan oleh variabel lain yang tidak dijelaskan dalam kasus/pembahasan ini. Berdasarkan tabel model summary juga diperoleh nilai probabilitas (sig. F change) = 0,000. Karena nilai sig. F change 0.000 < 0.05 maka keputusannya adalah H0 ditolak dan H1 diterima. Hal ini berarti ada hubungan yang signifikan antara penguasaan kosakata dan struktur kalimat bahasa Indonesia dengan keterampilan menulis paragraf argumentasi siswa kelas X SMA Negeri 6 Palopo.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

onoma

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Onoma adalah jurnal akademik yang diterbitkan pada bulan Mei dan November oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia di Universitas Cokroaminoto Palopo. Jurnal ini menyajikan artikel-artikel ilmiah tentang pendidikan, bahasa dan sastra Indonesia. ...