Methosika: Jurnal Akuntansi dan Keuangan Methodist
Vol 2, No 1 (2018): Methosika: Jurnal Akuntansi dan Keuangan Methodist

ANALISIS KINERJA KEUANGAN, UKURAN PERUSAHAAN DAN RETURN SAHAM TERHADAP TINGKAT PENGUNGKAPAN LAPORAN TAHUNAN DENGAN PERTUMBUHAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERASI

Pebisitona Mesajaya Purba (FEB Universitas Trisakti)



Article Info

Publish Date
21 Oct 2018

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah menguji dampak kinerja keuangan yang diukur dengan indikator Return on Equity (ROE), ukuran perusahaan, dan return saham terhadap tingkat pengungkapan laporan tahunan yang diukur dengan Indeks Pengungkapan Sukarela (IPS) dengan pertumbuhan perusahaan yang diukur dengan indikator pertumbuhan pendapatan sebagai variabel moderasi. Populasi penelitian ini adalah sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2014-2017. Data yang dianalisis berdasarkan analisis linier berganda. Hasil dari penelitian ini menemukan bahwa secara simultan ROE, Ukuran Perusahaan, dan Return saham secara bersama-sama berpengaruh terhadap IPS. Secara parsial menyatakan bahwa ROE danĀ  ukuran perusahaan berpengaruh terhadap IPS, serta pertumbuhan pendapatan memperkuat hubungan ukuran perusahaan terhadap IPS. Sedangkan return saham tidak berpengaruh terhadap IPS dan pertumbuhan pendapatan tidak memperkuat hubungan ROE terhadap IPS, serta pertumbuhan pendapatan tidak memperkuat hubungan return saham terhadap IPS.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jsika

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Methosika: Jurnal Akuntansi dan Keuangan Methodist adalah media informasi karya ilmiah pada ilmu Akuntansi dan Keuangan yang diterbitkan oleh Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi Universitas Methodist Indonesia, terbit 2 (dua) kali setahun, pada bulan Oktober dan April. Media ini terbuka untuk ...