Ordik
Vol 10, No 1 (2012)

OLAHRAGA UNTUK MENANGGULANGI STRES

Endang Sri Wahjuni, (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2012

Abstract

Dewasa ini banyak orang yang mendapat stress baik stres akibat urusan pekerjaan, maupun urusan keluarga. Stres adalah suatu kondisi  yang dinamis saat seorang individu dihadapkan pada peluang, tuntutan, atau sumber daya yang terkait dengan apa yang dihasratkan oleh individu itu dan yang hasilnya dipandang tidak pasti dan penting. Dalam hal ini sistem endokrin, sitem metabolisme tubuh akan bekerja lebih cepat atau meningkat yang bertujuan menyiapkan diri untuk menanggapi adanya ancaman yang nyata atau ancaman bayangan saja. Ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mengatasi atau meredakan stress, diantaranya adalah dengan berolahraga. Banyak jenis olahraga yang dapat dilakukan untuk mengatasi stress, tentunya bukan olahraga kompetisi. Oleh karena itu lebih dianjurkan olahraga jalan kaki atau jogging. Jika sesorang melakukan latihan-latihan olahraga, maka otaknya akan terjadi perubahan biokimiawi yang menyebabkan seseorang menjadi gembira atau menjadi baik suasana hatinya. Perubahan kimiawi ini disebabkan oleh hormon endorfin. Endorfin adalah suatu neurotransmiter, substansi kimia yang disintesa dan disimpan dalam otak.. Efek positif dari endorfin pada suasana hati sangat luar biasa, kadang-kadang menyebabkan keadaan yang disebut Euforia( senang), terutama pada pelari jarak jauh, yang diberi istilah Runners High. Oleh karena itu olahraga yang teratur dengan porsi yang cukup sesuai dengan kemampuan tubuh kita sangat bermanfaat bagi kesehatan jasmani bahkan rohani kita  

Copyrights © 2012