Jurnal Lingko : Jurnal Kebahasaan dan Kesastraan
Vol 1, No 1 (2019): JUNI 2019

Abreviasi Subjek dalam Klausa pada Berita Harian Umum Pos Kupang

Ari Mestha, Titania (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis klausa yang mengalami pelesapan subjek pada berita surat kabar harian Pos Kupang dan menguraikan sifat pelesapan subjek yang terjadi dalam kalimatpadaberita surat kabar harian Pos Kupang. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori kebahasaan transformasi dan metode yang dipakai adalah metode deskriptif kualitatif. Berdasarkan analisis data yang dilakukan, dapat diketahui bahwa ada dua jenis klausa yang mengalami pelesapan subjek, yaitu klausa koordinatif dan klausa subordinatif.Dalam konstruksi koordinatif, pelesapan subjek tidak terjadi pada penyebutan pertama (klausa pertama), tetapi terjadi pada klausa kedua jika terdapat dua klausa dan pelesapan subjek terjadi pada klausa ketiga dan seterusnya jika terdapat lebih dari dua klausa. Dalam konstruksi subordinatif, pelesapan subjek tidak terjadi pada klausa utama, tetapi hanya terjadi pada klausa sematan. Adapun sifat pelesapan subjeknya yaitu pelesapan  subjek yang bersifat anaforis dan pelesapan subjek yangbersifat kataforis. Pelesapan subjek yang anaforis terjadi apabila subjek lesap (Ø) mengacu pada unsur yang disebutkan terdahulu atau dengan kata lain pelesapan terjadi ke arah kanan, sedangkan pelesapan subjek yang kataforis terjadi apabila subjek lesap (Ø) mengacu pada unsur yang disebutkan kemudian atau dengan kata lain, pelesapan terjadi ke arah kiri.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JURNALLINGKO

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

LINGKO adalah jurnal yang menerbitkan artikel ilmiah dari kajian kebahasaan dan kesastraan. Ruang lingkup LINGKO meliputi kajian linguistik teoretis, linguistik terapan, linguistik interdisipliner, sastra teoretis, sastra terapan, sastra interdisipliner, dan pengajaran bahasa dan sastra. LINGKO ...