Journal of Marine Research


KONDISI TERUMBU KARANG PADA LOKASI WISATA SNORKELING DI KEPULAUAN KARIMUNJAWA, JAWA TENGAH

Biondi, Ias (Unknown)
Munasik, Munasik (Unknown)
Koesoemadji, Koesoemadji (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2014

Abstract

Peningkatan jumlah kunjungan wisata snorkeling di Taman Nasional Karimunjawa dikhawatirkan dapat mengakibatkan penurunan tutupan terumbu karang pada lokasi wisata snorkeling. Penelitian ini dilakukan  untuk mengetahui kondisi terumbu karang dan bentuk – bentuk kerusakannya akibat wisata snorkeling. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan manta tow untuk pengambilan data terumbu karang dan metode survey untuk kualitas perairan seperti suhu, salinitas, pH dan kecerahan. Persentase tutupan terumbu karang hidup pada lokasi wisata snorkeling di Taman Nasional Karimunjawa sebesar 33%-52,5%. Kondisi ini termasuk dalam kategori buruk-baik. Persentase tutupan terumbu karang hidup tertinggi terdapat pada Pulau Sintok dengan nilai 52,5% dan persentase tutupan terumbu karang terendah terdapat pada Pulau Menjangan Kecil dengan nilai 33%. Kerusakan terumbu karang yang ditimbulkan dari wisata snorkeling dapat berupa rubble (patahan karang) dan karang keras mati dikarenakan terinjak maupun terkibas fins.

Copyrights © 0000






Journal Info

Abbrev

jmr

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences

Description

Journal of Marine Research diterbitkan oleh Program Studi Ilmu Kelautan, Jurusan Ilmu Kelautan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro sebagai karya ilmiah lulusan Sarjana Ilmu ...