TRANSIENT: Jurnal Ilmiah Teknik Elektro
TRANSIENT, VOL. 7, NO. 4, DESEMBER 2018

PERANCANGAN INVERTER BERBASIS MIKROKONTROLER DSPIC30F4011 DENGAN FEEDBACK TEGANGAN MENGGUNANKAN METODE KONTROL PROPORTIONAL INTEGRAL

Sudantoko, Eri (Unknown)
Setiawan, Iwan (Unknown)
Facta, Mochammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 May 2019

Abstract

Sumber energi tenaga matahari merupakan salah satu sumber energi terbarukan yang mudah untuk didapatkan. Sel Surya energi matahari dapat dikonversi menjadi energi listrik tegangan arus searah, sehingga dapat digunakan sebagai sumber energi peralatan listrik. Namun demikian, saat ini sebagian besar peralatan listrik menggunakan sumber tegangan arus bolak balik, sehingga diperlukan sebuah konverter dengan masukan tegangan arus searah untuk diubah menjadi keluaran tegangan arus bolak balik. Peralatan tersebut biasa disebut inverter. Beban inverter yang berupa peralatan listrik pada umumnya memiliki karakteristik jenis beban bermacam-macam. Jenis – jenis beban ini dapat mengakibatkan inverter dapat mengalami tegangan jatuh sehingga peralatan listrik kurang bekerja sesuai unjuk kerjanya. Dalam Tugas Akhir ini, inverter satu fasa tipe jembatan penuh dengan umpan balik tegangan dirancang  menggunakan metode kontrol proportional integral yang diproses menggunakan mikrokontroler dsPIC30F4011. Gelombang tegangan keluaran inverter disensor oleh sensor tegangan. Sinyal analog umpan balik dikoversikan ke bentuk digital oleh suatu konverter analog ke digital sebagai input mikrokontroller. Mikrokontroller yang memuat algoritma kontrol proporsional integral menghasilkan sinyal kontrol yang membuat tegangan keluaran inverter dapat mengikuti nilai yang ditentukan.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

transient

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering

Description

TRANSIENT: Jurnal Ilmiah Teknik Elektro (e-ISSN:2685-0206) diterbitkan oleh Departemen Teknik Elektro Universitas Diponegoro. Pertama kali terbit pada tahun 2012. TRANSIENT: Jurnal Ilmiah Teknik Elektro menerima artikel ilmiah dari pakar dan peneliti baik dari industri maupun akademisiTRANSIENT: ...