Jurnal INKOM
Vol 3, No 1-2 (2009)

Analisa dan Pengembangan Paket Informasi Pangan dan Kesehatan melalui Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Multimedia

Perdananugraha, Gonang May (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 May 2010

Abstract

Paket informasi pangan dan kesehatan yang dikembangkan melalui pemanfaatan teknologi informasi dan multimedia bertujuan untuk mengangkat dan mengemas informasi yang atraktif dan informatif agar dapat diakses dan dimanfaatkan oleh masyarakat luas. Tema kesehatan yang diangkat menjadi fokus pada penelitian ini adalah jantung dan kolesterol ditambah dengan hipertensi, dan tema pangan yang diangkat adalah jagung dan nanas. Pemilihan tema pangan dan kesehatan tersebut melalui survei yang dilakukan terhadap 100 orang responden. Paket informasi yang dikembangkan adalah audio-visual dan CD interaktif yang diintegrasikan melalui website (http://www.bit.lipi.go.id/pangan-kesehatan) yang dikembangkan dengan menggunakan open source. Survei tahap dua yang dilakukan kembali terhadap responden menunjukan sebagian besar responden menyatakan paket informasi mudah untuk digunakan dan memiliki nilai manfaat (berguna), serta mereka juga menyukai paket informasi. Hal yang menjadi perhatian adalah sebagian responden menyatakan netral untuk terus menggunakan paket informasi. Hal inilah yang menjadi dasar/fokus dalam mengembangkan paket informasi kedepannya, agar pengguna memiliki ketertarikan untuk terus menggunakan paket informasi.Kata kunci: paket informasi, pangan, kesehatan, teknologi informasi, multimedia, audio-visual, CD interaktif, website

Copyrights © 2009