Jurnal Ilmu dan Teknologi Peternakan Tropis
Vol 6, No 3 (2019): JITRO, September

Hematologi Anak Domba Garut Prasapih yang Diberi Milk Replacer Terformulasi Minyak Ikan Lemuru dan Minyak Canola

Fajar Nurani (Institut Pertanian Bogor)
Asep Sudarman (Institut Pertanian Bogor)
Lilis Khotijah (Institut Pertanian Bogor)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2019

Abstract

ABSTRAK                                                            Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pemberian milk replacer yang mengandung minyak ikan lemuru dan canola terhadap hematologi anak domba Garut prasapih. Rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap (RAL) dengan tiga perlakuan dan enam ulangan. Anak domba prasapih dengan bobot badan berkisar 2,3±0,42 kg dibagi secara acak ke dalam kandang individu dan mendapatkan perlakuan P0 = susu domba yang berasal dari susu induk domba, P1 = milk replacer terformulasi susu sapi + kuning telur + minyak ikan + premix, dan P2 = milk replacer terformulasi susu sapi + kuning telur + minyak ikan + minyak canola + premix. Parameter yang diamati adalah hematologi yang terdiri atas kadar hemoglobin, hematokrit, eritrosit dan leukosit. Data hasil penelitian dianalisis sidik ragam. Hasil penelitian menunjukan bahwa milk replacer yang diformulasi minyak ikan lemuru, dan atau minyak canola tidak berbeda terhadap hematologi anak domba prasapih dibandingkan dengan kontrol. Kesimpulan penelitian ini adalah minyak ikan lemuru dan atau minyak canola sebagai sumber lemak dapat digunakan dalam milk replacer domba tanpa adanya pengaruh negatif terhadap gambaran hematologi anak domba.Kata kunci: anak domba garut prasapih, hematologi, minyak canola, minyak ikan lemuru, milk replacerABSTRACTThe study aimed to evaluate the effect of a milk replacer containing lemuru fish oil and canola oil on hematology of Garut twin lambs before weaning. The study used a completely randomized design (CRD) with three treatments and six replicates. The pre-weaning lamb with average 2,3 ± 0,42 kg of body weight, which were randomly divided into individual pen with P0 = milk sourced from mother milk, P1 = milk sourced from milk replacer, cow milk+ lemuru fish oil + yolk + premix, P2 = milk sourced from milk replacer, cow milk + lemuru fish oil+canola oil+yolk+ premix. Measurements were taken on levels of hemoglobin, hematocrit, erythrocyte, and leukocyte. Data were analyzed using analysis of variance. The results show that the milk replacer containing lemuru fish oil and or canola oil was similar to blood hematology of preweaning lambs compared to control. It was concluded that lemuru fish oil and canola oil can use in milk replacer without any negative effect on the blood hematology.Keywords: canola oil, hematology, lemuru fish oil, milk replacer, pre-wearing garut lam

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JITPT

Publisher

Subject

Veterinary

Description

Jurnal Ilmu dan Teknologi Peternakan Tropis (JITRO) adalah jurnal ilmiah mempublikasikan hasil penelitian dan review bidang ...