Jurnal Khatulistiwa Informatika
Vol 7, No 2 (2019): Periode Desember 2019

ALGORITMA C4.5 UNTUK DIAGNOSA PENYAKIT TUBERKULOSIS

Amrin Amrin (Universitas Bina Sarana Informatika)
Irawan Satriadi (Universitas Bina Sarana Informatika)
Oki Rosanto (STIMIK Nusa Mandiri)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2019

Abstract

Penyakit tuberkulosis merupakan penyakit menular dan mematikan di dunia, bahkan World Health Organization (WHO) mencanangkan sebagai  penyakit kedaruratan dunia (global emergency). Banyak gejala  yang bisa terjadi pada  seseorang yang terjangkit tuberkulosis, dan  untuk menganalisa gejala tersebut bukan hal yang mudah, perlu dilakukan  tes dahak  pada penderita.  Selain itu,  dibutuhkan  juga  sebuah  metode  yang dapat  mempermudah  saat melakukan  analisa dan  menggali informasi pasien dari data rekam medik  yang tersedia. Pada penelitian ini, penulis akan menerapkan metode klasifikasi data mining, yaitu Algoritma C4.5 untuk mendiagnosa penyakit tuberculosis. Berdasarkan hasil pengukuran performa dari model tersebut dengan  menggunakan  metode pengujian Cross Validation, Confusion Matrix dan Kurva ROC, diketahui bahwa algoritma C4.5 memiliki tingkat akurasi sebesar 84,56% dan nilai area under the curva (AUC) sebesar 0,938. Hal ini menunjukkan bahwa model yang dihasilkan termasuk kategori klasifikasi  sangat baik karena memiliki nilai AUC antara 0.90-1.00.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

khatulistiwa

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Khatulistiwa Informatika (JKI) Merupakan Jurnal Ilmu Komputer yang dikelola oleh LPPM Universitas Bina Sarana Informatika Unit Kampus Kota Pontianak. Jurnal ini di publikasikan secara nasional dengan menggunakan Open Journal System (OJS). Jurnal Khatulistiwa Informatika (JKI) menggunakan ...